Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Hasil pada MotoGP 2018 Bakal Tentukan Masa Depan Valentino Rossi

By Samsul Ngarifin - Sabtu, 23 Desember 2017 | 21:23 WIB
Pebalap Movistar Yamaha MotoGP, Valentino Rossi, mendengarkan instruksi dari kru timnya saat melakoni sesi latihan pertama GP Malaysia di Sirkuit Internasional Sepang, Jumat (27/10/2017).
MOHD RASFAN/AFP PHOTO
Pebalap Movistar Yamaha MotoGP, Valentino Rossi, mendengarkan instruksi dari kru timnya saat melakoni sesi latihan pertama GP Malaysia di Sirkuit Internasional Sepang, Jumat (27/10/2017).

Pebalap tim Movistar Yamaha MotoGP asal Italia, Valentino Rossi, mengakui bahwa hasil pada musim balap 2018 akan menjadi pertimbangan terkait masa depan karier balapnya.

Hingga saat ini, kelanjutan kerja sama Rossi bersama Yamaha masih penuh teka-teki. Apalagi, The Doctor juga enggan memulai pembicaraan mengenai hal tersebut.

Beberapa waktu lalu, Rossi sempat mengatakan bahwa dia akan melihat performanya sendiri dalam beberapa seri awal sebelum mulai membahas masa depannya bersama Yamaha.

Namun, terkait masa depannya pada ajang MotoGP, Rossi akan mengevaluasi keseluruhan hasil pada musim balap 2018.

Baca juga:

"Tahun depan saya pasti akan balapan lagi, kemudian saya akan mengevaluasi apakah saya bisa balapan satu atau dua tahun lagi," kata Rossi yang dikutip dari Tuttomotoriweb, Sabtu (23/12/2017).

Pernyataan itu dilontarkan Valentino Rossi saat dirinya menghadiri Zozzoni Day, sebuah acara penggalangan dana amal. Dalam acara tersebut, 9 kali juara dunia itu menggalang dana amal melalui aksi lelang kaos bertanda tangan dirinya.

Saat ini, Rossi sudah menginjak umur 38 tahun dan menjadi pebalap tertua pada kelas MotoGP. Kontrak Rossi bersama Yamaha akan berakhir pada akhir 2018.

Pada MotoGP 2017, Rossi hanya mampu memenangi satu seri balap yakni GP Belanda. Alhasil, Valentino Rossi cuma bisa menuntaskan musim lalu di peringkat kelima dengan raihan 208 poin.


Editor : Diya Farida Purnawangsuni
Sumber : BolaSport.com


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X