Pebalap Ducati, Andrea Dovizioso, mangatakan bahwa ada enam pebalap yang bisa memperebutkan gelar juara dunia MotoGP musim depan.
"Tidak ada yang paling mengesankan. Saya sudah banyak bertemu (dengan para pebalap), masing-masing memiliki ciri khas tersendiri," kata Dovizioso ketika ditanya siapa lawannya paling berkesan.
"Di MotoGP hari ini setidaknya ada 6 pebalap yang bisa bersaing memperebutkan gelar juara," ujar Dovizioso.
Akan tetapi, Dovizioso tidak menyebutkan siapakah enam pebalap tersebut.
Diperkirakan enam pebalap tersebut adalah Marc Marquez, Valentino Rossi, Maverick Vinales, Jorge Lorenzo, serta Johann Zarco.
Tetapi jangan lupa masih ada satu pebalap yang kemungkinan bisa mengganti salah satu dari kelimanya yaitu Dani Pedrosa.
Ia meraih enam kemenangan dan berhasil menantang juara bertahan, Marc Marquez, untuk berebut gelar juara dunia.
Dengan hasil tersebut bukan tidak mungkin jika persaingan balapan musim depan semakin ketat.
Sebelumnya, Marc Marquez sempat menyebutkan pebalap yang perlu diwaspadai pada musim mendatang.
Mereka adalah duo tim Movistar Yamaha, Valentino Rossi dan Maverick Vinales, kedua pebalap Ducati yaitu Andrea Dovizioso dan Jorge Lorenzo, serta pebalap rookie terbaik musim lalu, Johann Zarco.
Editor | : | Delia Mustikasari |
Sumber | : | tuttomotoriweb.com |
Komentar