Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Jadwal Seri Balap Formula 1 Musim 2018

By Ardhianto Wahyu Indraputra - Jumat, 8 Desember 2017 | 13:45 WIB
Formula 1 Grand Prix Jepang tahun 2006.
F1FANATIC.CO.UK
Formula 1 Grand Prix Jepang tahun 2006.

Federasi Otomobil Internasional (FIA) telah merilis jadwal seri balap Formula 1 (F1) untuk musim 2018 pada pertemuan Dewan Olahraga Bermotor Dunia yang berlangsung di Paris, Prancis, Rabu (6/12/2017).

Setelah kehilangan salah satu serinya, GP Malaysia, dua seri pengganti telah disiapkan pada kejuaraan F1 tahun depan.

Kembalinya GP Jerman dan GP Prancis akan membuat Formula 1 musim 2018 terdapat 21 seri balapan atau sama seperti pada musim 2016.

Bersama GP Inggris keduanya akan melengkapi tiga seri beruntun yang akan berlangsung dari tanggal 24 Juni hingga 8 Juli 2018.

Dari segi jadwal balapan hanya ada satu perubahan yang akan terjadi pada kejuaraan musim mendatang.

Kalau sebelumnya GP Rusia dilangsungkan pada akhir bulan April, kini balapan yang berlangsung di Sochi Autodrom itu digeser ke September.

Baca juga:

Pertukaran tanggal terjadi pada GP China dan GP Bahrain.

Jadwal balapan GP China yang semula berada pada 6-8 April, kini menjadi 13-15 April. Seri balap di Negeri Tirai Bambu itu akan menjadi yang ketiga pada musim 2018.

Sementara itu, GP Bahrain yang awalnya digelar 13-15 April, sekarang bergeser ke 6-8 April. GP Bahrain akan menjadi seri balap kedua.


Editor : Delia Mustikasari
Sumber : Formula1.com


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X