Harapan skuat tuan rumah untuk mengulang hasil sempurna yang ditorehkan tahun sebelumnya gagal direalisasikan pada turnamen Korea Masters 2017.
Setelah pada edisi 2016 sukses menyapu bersih gelar juara, tahun ini tim Korea Selatan hanya bisa meraih empat titel.
Adapun satu gelar lainnya menjadi milik China yang cuma menempatkan satu wakil pada babak final.
Skuat tuan rumah membuka aliran gelar juara Korea Masters 2017 mereka melalui pasangan ganda campuran Seo Seung-jae/Kim Ha-na.
Duet yang menempati posisi unggulan keempat itu membungkam pasangan unggulan kesatu Choi Sol-gyu/Chae Yoo-jung dalam drama perang saudara tiga gim dan berdurasi 59 menit.
Baca juga:
- Marquez Akui Rossi sebagai Idola Sekaligus Pesaing
- Setelah Juarai Kejurnas Bola Voli Antar Klub U-17, Tim Putra Vobgard DKI Jakarta Ikuti Seleksi Turnamen U-19
Misi tim Korea untuk mencatat hasil sama pada tahun lalu kemudian kandas setelah Lee Jang-mi dikalahkan Gao Fangjie (China). Lee yang merupakan runner-up Korea Masters 2016 menyerah dengan skor 19-21, 5-21.
Setelah itu, tiga gelar sudah dipastikan menjadi milik Korea karena tiga laga final tersisa sama-sama menyajikan all Korean final.
Pada nomor ganda putri, pasangan Lee So-hee/Shin Seung-chan tampil sebagai kampiun, sedangkan pasangan Kim Won-ho/Seo Seung-jae menjadi yang terbaik pada nomor ganda putra.
Sementara itu, pemain unggulan keempat Jeon Hyeok-jin membuktikan kualitasnya dengan memenangi laga sengit selama 69 menit atas Kim Min-ki.
Editor | : | Diya Farida Purnawangsuni |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar