Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

PBVSI Targetkan Satu Emas dari Tim Voli Pantai Putra pada Asian Games 2018

By Samsul Ngarifin - Rabu, 29 November 2017 | 20:05 WIB
Timnas voli pantai putra Indonesia, Ade Candra Rachmawan/M Asfiya (jersey merah) berpose di podium setelah menjadi juara pada Kejuaraan Voli Pantai Asia Tenggara yang berlangsung di Pantai Palawan, Minggu (30/9/2017).
ISTIMEWA
Timnas voli pantai putra Indonesia, Ade Candra Rachmawan/M Asfiya (jersey merah) berpose di podium setelah menjadi juara pada Kejuaraan Voli Pantai Asia Tenggara yang berlangsung di Pantai Palawan, Minggu (30/9/2017).

Persatuan Bola Voli Seluruh Indonesia (PBVSI) memasang target medali emas untuk cabang olahraga voli pantai pada ajang Asian Games 2018.

Indonesia dipercaya sebagai tuan rumah Asian Games 2018 yang akan berlangsung 18 Agustus - 2 September 2018.

Jakarta dan Palembang dipercaya sebagai tempat penyelenggaraan ajang olahraga terbesar Asia tersebut.

"Persiapan timnas voli pantai sudah optimal. Kami sudah melakukan test even di Palembang beberapa minggu yang lalu," kata Ketua Umum PP PBVSI Imam Sudjarwo, kepada JUARA, Selasa (28/11/2017).

"Target kami untuk putra voli pantai adalah medali emas, sedangkan putri medali perak," ujar Imam Sudjarwo lagi.

Timnas voli pantai Indonesia memiliki bekal bagus menatap Asian Games 2018.

Pada kejuaraan Asia Pasifik seri Jepang di Osaka, 6-9 Oktober 2017, timnas voli pantai meraih dua medali perak dan satu medali perunggu.

Sepekan kemudian, Indonesia mendapat medali perak melalui pasangan Ade Candra Rachmawan/Muhammad Ashfiya.


Editor : Delia Mustikasari
Sumber : BolaSport.com


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X