Cleveland Cavaliers memetik kemenangan dramatis 118-113 saat menghadapi Los Angeles Clippers pada lanjutan musim reguler NBA 2017-2018 di Quicken Loans Arena, Cleveland, Ohio, Jumat (17/11/2017) malam waktu setempat.
Kemenangan keempat secara beruntun bagi Cavaliers ini salah satunya berkat performa apik dari sang pemain megabintang, LeBron James.
James menjadi pencetak poin terbanyak pada laga tersebut, yakni 39 poin.
Tak cuma itu, pebasket berjulukan "King James" itu juga menyumbang 14 rebounds.
Tampil di hadapan 20.562 penonton, Cavaliers sebetulnya sempat bermain di bawah ekspektasi pada kuarter pertama.
Sebaliknya, Clippers mampu bermain impresif.
Melalui aksi DeAndre Jordan dkk, skuat tamu sukses menorehkan keunggulan 12-0.
Baca juga:
- Pengamat MotoGP Prediksi Banyak Pebalap MotoGP yang Pindah Tim pada 2019
- Kejuaraan Tarung Derajat Piala Gubernur Jatim Digelar di Kota Batu
Cavaliers baru mencetak poin setelah tembakan Kevin Love masuk ke dalam keranjang Clippers.
Skor pun berubah menjadi 12-2 untuk keunggulan Clippers.
James dan Love terus berupaya memangkas selisih skor antara Cleveland dan Clippers.
Namun, Clippers tetap mampu menutup kuarter pertama dengan keunggulan (27-24).
Kuarter kedua berlangsung ketat. Baik Cavaliers maupun Clippers sama-sama tampil bagus.
Clippers yang sempat unggul 52-42, akhirnya diimbangi kedudukannya oleh Cavaliers menjadi 56-56 berkat jumpshot James.
Pertandingan berjalan semakin seru saat memasuki kuarter ketiga dan keempat.
Kedua tim bergantian mencetak angka hingga akhirnya laga harus ditentukan melalui perpanjangan waktu alias overtime karena kuarter keempat berakhir dengan skor 105-105.
James dan rekan-rekannya tak membuang percuma kesempatan mereka pada sesi overtime.
Sumbangan poin dari James, Love, JR Smith, dan Kyle Korver berhasil memastikan kemenangan Cavaliers atas Clippers.
Berikut hasil lengkap NBA pada Jumat (17/11/2017) waktu setempat*.
Phoenix Suns 122
LA Lakers 113
New Orleans Pelicans 114
Denver Nuggets 146
Portland Trail Blazers 82
Sacramento Kings 86
Minnesota Timberwolves 111
Dallas Mavericks 87
Oklahoma City Thunders 101
San Antonio Spurs 104
Charlotte Hornets 120
Chicago Bulls 123
Toronto Raptors 84
New York Knicks 107
LA Clippers 113
Cleveland Cavaliers 118
Utah Jazz 107
Brooklyn Nets 118
Miami Heat 91
Washington Wizards 88
Detroit Pistons 100
Indiana Pacers 107
*Tim yang ditulis terakhir bertindak sebagai tuan rumah.
Editor | : | Diya Farida Purnawangsuni |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar