Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Tontowi/Liliyana Mundur dari Hong Kong Terbuka 2017

By Diya Farida Purnawangsuni - Sabtu, 18 November 2017 | 01:26 WIB
Pasangan ganda campuran Indonesia, Tontowi Ahmad/Liliyana Natsir, saat menjalani pertandingan melawan Mark Lamsfuss/Isabel Herttrich (Jerman) pada babak kedua turnamen China Terbuka 2017 di Haixia Olympic Sports Center, Fuzhou, Kamis (16/11/2017).
BADMINTON INDONESIA
Pasangan ganda campuran Indonesia, Tontowi Ahmad/Liliyana Natsir, saat menjalani pertandingan melawan Mark Lamsfuss/Isabel Herttrich (Jerman) pada babak kedua turnamen China Terbuka 2017 di Haixia Olympic Sports Center, Fuzhou, Kamis (16/11/2017).

 Kegagalan mempertahankan gelar juara pada turnamen China Terbuka 2017 membuat pasangan ganda campuran Indonesia, Tontowi Ahmad/Liliyana Natsir, mengevaluasi rencana pertandingan.  

Langkah Tontowi/Liliyana di Haixia Olympic Sports Center, Fuzhou, China, cuma bisa sampai babak perempat final.

Mereka gagal menembus semifinal setelah ditundukkan pasangan Denmark, Mathias Christiansen/Christinna Pedersen, 21-15, 8-21, 16-21, Jumat (17/11/2017).

Mengacu pada hasil ini, Tontowi/Liliyana pun memutuskan mundur dari Hong Kong Terbuka 2017.

"Dengan kondisi seperti ini, sebenarnya berat untuk turun ke Hong Kong. Kami harus putuskan, walaupun akan kehilangan poin," tutur Liliyana yang dilansir dari Badminton Indonesia.

Baca juga:

Seperti pada China Terbuka, Tontowi/Liliyana juga tercatat sebagai juara bertahan Hong Kong.

Tahun lalu, pasangan yang akrab disapa dengan panggilan Owi dan Butet itu naik podium kampiun seusai mengalahkan rekan senegara, Praveen Jordan/Debby Susanto, pada babak final.

"Sebenarnya disayangkan juga harus batal, tetapi kondisi kami memang tidak memungkinkan untuk lanjut," ucap Tontowi.

"Di sini, baru sampai delapan besar saja kami sudah tidak maksimal. Jadi, kami putuskan untuk persiapkan diri ke Dubai saja karena kalau turun di Hong Kong, nanti mepet. Harus ada prioritas," kata Owi lagi.


Editor : Diya Farida Purnawangsuni
Sumber : BolaSport.com


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X