Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Indonesia Dapat 3 Emas pada Hari Kedua Kejuaraan Balap Sepeda Trek Asia

By Nugyasa Laksamana - Kamis, 12 Oktober 2017 | 13:47 WIB
Atlet balap sepeda Indonesia, Terry Yudha Kusuma (tengah), memperoleh medali emas pada ajang Track Asia Cup 2017 di New Delhi, India, Rabu (11/10/2017).
PB ISSI
Atlet balap sepeda Indonesia, Terry Yudha Kusuma (tengah), memperoleh medali emas pada ajang Track Asia Cup 2017 di New Delhi, India, Rabu (11/10/2017).

Atlet junior Indonesia menunjukkan tajinya dengan menyumbang tiga medali emas pada hari kedua kejuaraan Track Asia Cup 2017 yang berlangsung di New Delhi, India, Rabu (11/10/2017).

Medali emas pertama hari ini diraih oleh Terry Yudha Kusuma melalui kemenangannya pada nomor 1 kilometer time trial junior putra.

Setelah Terry, Liontin Evangelina Setiawan juga meraih kemenangan dalam nomor 2 kilometer individual pursuit junior putri.

Selanjutnya, giliran Ayustina Delia Priatna yang memperoleh medali emas. Ia menorehkan kemenangan pada nomor 3 kilometer individual pursuit elite putri.

Tampil gemilang

Hari kedua Track Asia Cup 2017 dibuka dengan perlombaan nomor 1 kilometer time trial elite putra.

Atlet Indonesia, Ahmad Raditya, hanya finis di posisi keempat. Sementara itu, medali emas diraih oleh atlet Malaysia, Muhammad Fadhil.

Terry mendapat giliran berikutnya saat nomor 1 kilometer time trial junior putra dilombakan.

Dia mencatatkan waktu tercepat 1 menit 6,083 detik, atau unggul satu detik dari peringkat kedua Ahmed Al Hassan (Arab Saudi).

Selain menjuarai nomor 1 kilometer time trial, Terry juga melaju ke final 200 meter sprint junior putra setelah mengalahkan Al Hassan di semifinal.

Baca juga:

Pada final yang berlangsung Kamis (12/10/2017), Terry akan menghadapi atlet andalan tuan rumah, Mayur Pawar.

Pada nomor 2 kilometer individual pursuit junior putri, Angel berjuang dari babak kualifikasi dan menjadi yang tercepat dengan waktu 2 menit 39,677 detik.

Hasil ini membawa Angel ke final A untuk memperebutkan medali emas melawan atlet tuan rumah, Megha Gugad.

Saat final, Angel mempertajam catatan waktunya menjadi 2 menit 39,252 detik.

Setelah itu, Ayustina menyempurnakan kegembiraan tim Indonesia dengan memenangi nomor 3 kilometer individual pursuit elite putri.

Atlet Indonesia lainnya, Elga Kharisma Novanda, juga turun di nomor ini. Dia hanya menempati peringkat keempat.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Delia Mustikasari
Sumber : ICF


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X