Pebulu tangkis junior Indonesia spesialis ganda, Agatha Imanuela, memasang target yang lebih tinggi pada Kejuaraan Dunia Bulu Tangkis Junior 2017.
Jika pada Kejuaraan Asia Bulu Tangkis Junior 2017, Agustus lalu, Agatha dan tandemnya, Siti Fadia Silva Ramadhanti, mencapai babak semifinal, kali ini Agatha berharap bisa menembus final.
"Target dari pelatih sih ada, tetapi saya juga punya target pribadi. Ya, pengennya bisa sampai final dulu untuk perorangan," tutur Agatha saat mengunjungi kantor redaksi JUARA.net, Kamis (5/10/2017).
"Kalau di beregu, saya berharap kami bisa juara," kata pemain berusia 17 tahun itu lagi.
Baca juga:
- Demam Mobile Legends Melanda Pebulu Tangkis Junior Pelatnas
- Hasil Kejuaraan Dunia Wushu 2017 Jadi Patokan ke Asian Games
Seperti pada Kejuaraan Asia Junior 2017, duet Agatha/Siti juga akan diturunkan di dua kategori pada Kejuaraan Dunia Junior tahun ini.
Pada kategori beregu Kejuaraan Asia Junior 2017, Agatha/Fadia berhasil membawa skuat Merah Putih mencapai babak final.
Namun, misi mereka untuk menjadi juara gagal terwujud setelah dikalahkan 2-3 oleh Korea Selatan.
"Korea tetap menjadi lawan yang paling saya waspadai, baik di perorangan maupun beregu. Mereka mainnya bagus-bagus semua," kata Agatha.
Agatha/Fadia menelan dua kekalahan dari pasangan Korea pada kategori perorangan dan beregu.
Pada kategori perorangan, Agatha/Fadia kalah 17-21, 12-21 dari Baek Ha-na/Lee Yu-rim, sementara pada kategori perorangan, Agatha/Fadia tumbang di tangan Kim Min-ji/Lee Yu-rim dengan skor 19-21, 13-21.
Kejuaraan Dunia Junior 2017 akan mempertandingkan dua kategori yakni beregu dan perorangan.
Kategori beregu dijadwalkan berlangsung pada 9-15 Oktober 2017, sementara kategori perorangan akan digelar pada 16-22 Oktober mendatang.
Editor | : | Diya Farida Purnawangsuni |
Sumber | : | - |
Komentar