Pertarungan antara Gennady "GGG" Golovkin dengan Saul "Canelo" Alvarez dalam duel perebutan sabuk juara kelas menengah IBF/IBO/WBA Super/WBC berakhir draw atau imbang.
Bertanding di T-Mobile Arena, Las Vegas, Minggu (17/9/2017) WIB, baik Golovkin maupun Canelo berhasil bertahan hingga ronde 12 usai.
Pada saat mengumumkan terkait akumulasi angka, juri memutuskan bahwa keduanya imbang, yakni 118-110 (Canelo), 115-114 (Golovkin), dan 114-114 (draw).
Atas hasil ini, GGG, julukan Golovkin, mempertahankan gelar juaranya.
Golovkin merupakan petinju asal Kazakhstan (35 tahun), yang memiliki rekor profesional tak terkalahkan dengan 37 kemenangan dan 33 KO.
Adapun Canelo (27 tahun) adalah petinju asal Meksiko yang memiliki rekor 49 kali menang (34 KO) dengan satu kali kalah dan sekali imbang.
Sama-sama mempunyai reputasi atau catatan yang baik, kedua petinju menyajikan pertarungan yang menarik.
Pada ronde-ronde awal, Golovkin berinisiatif melakukan serangan dan beberapa variasi pukulannya mengenai Canelo.
Namun, menjelang akhir-akhir ronde, penampilan Canelo membaik dan memberi tekanan kepada Golovkin.
Pada ronde ke-10, pukulan dari Canelo mendarat di muka Golovkin. Namun, Golovkin masih bisa bertahan. Jelang ronde tersebut berakhir terjadi jual beli pukulan di antara keduanya.
Pada ronde ke-12, Canelo banyak melancarkan pukulan. Beberapa hook dan jab-nya banyak yang mengenai wajah Golovkin.
Namun, Golovkin tak menyerah, dia pun tetap berinisiatif untuk melakukan serangan.
Hingga pertarungan usai, saat pengumuman pemenang, juri memutuskan bahwa duel keduanya berakhir imbang.
Editor | : | Eris Eka Jaya |
Sumber | : | Berbagai sumber |
Komentar