Indonesia berhasil meraih hasil positif pada Korea Terbuka setelah empat wakil Merah Putih berhasil mengalahkan lawan masing-masing pada laga semifinal, Sabtu (16/9/2017).
Anthony Sinisuka Ginting dan Jonatan Christie menjadi salah satu wakil Indonesia pada partai final. Keduanya akan saling bertarung memperebutkan gelar juara di sektor tunggal putra.
Anthony membuat pencapaian impresif setelah menaklukkan wakil tuan rumah sekaligus unggulan pertama Son Wan-ho (Korea Selatan) dalam pertarungan tiga gim 16-21, 21-18, 21-13.
Sementara itu, Jonatan mendapat tiket final setelah mengandaskan perlawanan wakil Taiwan, Wang Tzu Wei, dengan skor akhir 21-13, 21-17.
Jonatan susul Anthony ke final. Ini juga jadi final pertama Jonatan di level super series. Keren! #KoreaSS
— BADMINTON INDONESIA (@INABadminton) 16 September 2017
Bagi tunggal putra Indonesia, ini menjadi laga final pertama sesama Merah Putih pada kejuaraan level superseries sejak 2008.
Kali terakhir, dua wakil Indonesia yang bertemu pada babak final turnamen level tersebut adalah saat Sony Dwi Kuncoro yang menghadapi Simon Santoso pada Indonesia Terbuka 2008.
Kala itu, Sony berhasil keluar sebagai pemenang.
Laga antara Anthony dan Jonatan dijadwalkan tampil pada partai ketiga pada final yang akan digelar Minggu (17/9/2017) mulai pukul 09.00 WIB.
Pertandingan babak final Korea Terbuka dapat disaksikan melalui siaran langsung di stasiun Kompas TV.
Editor | : | Delia Mustikasari |
Sumber | : | - |
Komentar