Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Sore Ini, Ihsan Maulana Mustofa dkk Lakoni Babak Kesatu Vietnam Terbuka 2017

By Diya Farida Purnawangsuni - Selasa, 5 September 2017 | 14:54 WIB
Pebulu tangkis tunggal putra nasional, Ihsan Maulana Mustofa, berupaya menjangkau pukulan kok dari Chou Tien Chen (Taiwan) yang menjadi lawan pada babak kedua Kejuaraan Asia di Wuhan Sports Center Gymnasium, Wuhan, China, Kamis (27/4/2017). Ihsan kalah dengan skor 16-21, 21-17, 13-21.
BADMINTON INDONESIA
Pebulu tangkis tunggal putra nasional, Ihsan Maulana Mustofa, berupaya menjangkau pukulan kok dari Chou Tien Chen (Taiwan) yang menjadi lawan pada babak kedua Kejuaraan Asia di Wuhan Sports Center Gymnasium, Wuhan, China, Kamis (27/4/2017). Ihsan kalah dengan skor 16-21, 21-17, 13-21.

Turnamen Vietnam Terbuka 2017 yang berlangsung di Nguyen Du Cultural Sports Club, Ho Chi Minh City, 4-10 September, akan memulai babak utama nomor tunggal putra pada hari ini.

Indonesia memiliki delapan wakil pada nomor ini, termasuk tiga pemain pemusatan latihan nasional (pelatnas).

Dilansir dari Tournamentsoftware.com, Selasa (5/9/2017), pebulu tangkis nasional, Ihsan Maulana Mustofa akan tampil sebagai wakil Merah Putih pertama.

Ihsan dijadwalkan bertanding melawan wakil Malaysia, Cheam June Wei, pada pukul 16.10 WIB.

Baca juga:

Setelah Ihsan, para wakil tunggal putra Indonesia lain yang akan bertanding ialah Shesar Hiren Rhustavito, Wisnu Yuli Prasetyo, Dionysius Hayom Rumbaka, Nathaniel Ernestan Sulistyo, dan Riyanto Subagja.

Kelima pemain ini merupakan wakil non-pelatnas.

Dua wakil Indonesia terakhir yang akan melakoni laga babak kesatu Vietnam Terbuka 2017 ialah Firman Abdul Kholik dan Panji Ahmad Maulana.

Firman akan menjumpai Pratul Joshi (India), sedangkan Panji bertemu Nonpakorn Nantatheero (Thailand).

Berikut jadwal pertandingan wakil tunggal putra Indonesia pada babak kesatu Vietnam Terbuka 2017.

Ihsan Maulana Mustofa (7) vs Cheam June Wei (MAS)
Pannawit Thongnuam (12/THA) vs Shesar Hiren Rhustavito
Wisnu Yuli Prasetyo vs Nguyen Tien Minh (9/VIE)
Hashiru Shimono (JPN) vs Dionysius Hayom Rumbaka
Riyanto Subagja vs Chi Yu Jen (TPE)
Firman Abdul Kholik vs Pratul Joshi (IND)
Nonpakorn Nantatheero (THA) vs Panji Ahmad Maulana (16)


Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Diya Farida Purnawangsuni
Sumber : tournamentsoftware.com


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X