Indonesia belum berhasil meraih gelar pada turnamen India Junior International setelah pasangan ganda putri nasional, Agatha Imanuela/Siti Fadia Silva Ramadhanti, dikalahkan Kim Min-ji/Ah Yeong-seong (Korea Selatan).
Agatha/Fadia kalah dari Kim/Ah dengan skor 15-21, 19-21 pada partai final yang berlangsung di P E Society’s Modern PDMBA Sports Complex, Minggu (3/9/2017).
Laga ketat langsung tersaji sejak awal gim pertama. Agatha/Fadia tertinggal 6-8. Mereka berusaha mendekat dengan 14-16, namun mereka selalu dalam posisi tertinggal hingga gim pertama jadi milik Kim/Ah.
Berbekal kepercayaan diri pada gim pertama, Kim/Ah unggul pada awal gim kedua dengan 5-2. Mereka mempertahankan keunggulan 7-2 seusai mencetak dua poin beruntun.
Agatha/Fadia berusaha mendekat, namun Kim/Ah semakin percaya diri dengan mencatat keunggulan 12-7.
Agatha/Fadia tidak menyerah. Mereka berhasil menyamakan kedudukan 13-13. Selanjutnya, kedua pasang pemain saling bergantian mencetak poin hingga kedudukan 19-19.
Kim/Ah yang sudah memegang kendali permainan akhirnya memastikan diri sebagai juara.
Melalui kemenangan ini, Kim/Ah menambah rekor keunggulan atas Agatha/Fadia menjadi 3-1.
Sebelum India Junior, Kim/Ah ditumbangkan Agatha/Fadia dengan skor 17-21, 21-13, 21-11 pada Pembangunan Jaya Raya International, 15 April lalu.
Sebelumnya, wakil Indonesia pada nomor ganda campuran juga gagal meraih titel setelah ditaklukkan wakil Jepang, Takuma Obayashi/Natsu Saito, dengan skor 21-18, 16-21, 17-21.
Indonesia masih punya harapan untuk meraih gelar melalui penampilan pasangan ganda putra Rehan Naufal Kusharjanto/Rinov Rivaldy yang akan berhadapan dengan wakil Thailand, Pacharapol Nipornram/Kunlavut Vitidsarn.
Editor | : | Delia Mustikasari |
Sumber | : | tournamentsoftware.com |
Komentar