Melanjutkan goodwill yang dirintis sejak tahun 2012 dalam rangkaian Maybank Bali Marathon (MBM), pihak penyelenggara kembali melakukan program tanggung jawab perusahaan (corporate responsibility, CR) bagi komunitas Bali.
Kegiatan tersebut dilangsungkan di Taman Bhagawan, Benoa, Bali, Sabtu (27/8/2017) WITA, dan dipimpin langsung oleh Presiden Direktur, Taswin Zakaria, jajaran direksi, serta komisaris Maybank Indonesia.
"CR Maybank Indonesia sudah berlangsung sejak 2012 dan program ini selaras dengan misi kami, yakni humanising financial services, khususnya untuk berada di tengah masyarakat," kata Taswin Zakaria.
"Pelaksanaan CR sudah menjadi bagian dari kemitraan yang telah terjalin dengan baik antara Maybank Indonesia dengan Bali dalam menggelar event bertaraf internasional," ujar dia.
Maybank melibatkan 4.000 pelajar dan 200 guru untuk menyemarakan Maybank Bali Marathon 2017 di sepanjang rute lomba.
Maybank juga memberikan peralatan belajar mengajar dan perlengkapan olahraga kepada 35 sekolah yang berada di sepanjang jalur MBM 2017.
Selain itu, mereka juga memberikan bantuan peralatan sekolah kepada siswa-siswi penyandang disabilitas tuna rungu dari sanggar tari Sandi Muni Kumara.
Half Marathon 1st category winner #MaybankBaliMarathon #MBM2017 pic.twitter.com/y2mpdWIrck
— Bali Marathon (@BaliMarathon) August 26, 2017
Selama sesi pengambilan paket lomba (race pack collection) di Taman Bhagawan, Maybank memberi kesempatan para pengrajin tenun memperlihatkan cara pembuatan yang juga menjadi bagian dari program Maybank Women Eco Weavers.
Hasil karya mereka kemudian dipamerkan lewat peragaan busana.
"Inisiatif tersebut juga menjadi upaya positif untuk turut berbagi dalam upaya pengembangan dan pemberdayaan masyarakat," ucap Taswin.
Editor | : | Delia Mustikasari |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar