Kontingen Indonesia berhasil menambah tiga medali emas, 11 medali perak dan lima medali perunggu sepanjang Jumat (25/8/2017).
Medali-medali tersebut berasal dari cabang olahraga renang, atletik, sepak takraw, hoki, boling, dan pencak silat.
Peraih medali emas pada hari ini yaitu Gagarin Nathaniel (renang-100 meter gaya dada putra), Eki Febri Ekawati (atletik-tolak peluru putri), dan Agus Prayogo (atletik-lari 10.000 meter putra).
Baca juga:
- Vinales Ungguli Lorenzo dan Crutchlow pada FP1 GP Inggris
- Raikkonen Paling Cepat pada Latihan Pertama GP Belgia
- Atletik Sumbang Medali Perak dari Nomor Estafet Putra
Akan tetapi, tambahan medali itu belum bisa mengangkat posisi Indonesia pada klasemen perolehan medali SEA Games.
Indonesia masih tertahan di urutan kelima, di bawah Malaysia, Vietnam, Singapura, dan Thailand.
Secara keseluruhan, kontingen Indonesia sudah memperoleh 102 medali, dengan rincian 22 medali emas, 35 medali perak, dan 45 medali perunggu.
Berikut klasemen perolehan medali SEA Games 2017 hingga Jumat (25/8/2017) malam.
Editor | : | Diya Farida Purnawangsuni |
Sumber | : | - |
Komentar