Pebulu tangkis ganda campuran Malaysia, Tan Kian Meng, tidak ingin menyesal saat tampil di kejuaraan dunia pertamanya yang akan digelar di Glasglow, 21-27 Agustus.
Penulis: Deby Dahlia
"Ini kejuaraan dunia pertama bagi saya. Saya ingin menampilkan yang terbaik," ujar Tan.
Babak pertama kejuaraan dunia akan digelar Senin (21/8/2017). Tan bersama pasangan bermainnya, Lai Pei Jing menempati unggulan ke-8 pada turnamen prestisius tersebut.
"Saya merasa lebih bersemangat daripada gugup pada kejuaraan dunia pertama saya. Hal ini karena saya dan Lai sudah mempersiapkan diri sejak lama," kata pebulu tangkis berusia 23 tahun itu.
"Kami bekerja keras dan mendapatkan hasil yang cukup baik. Bagi kami, ini merupakan kali pertama tampil pada kejuaraan dunia. Kami ingin menunjukkan bahwa kami layak berada di antara pemain terbaik dunia," kata Tan lagi.
Baca juga:
- Siman Sudartawa Raih Emas Perdana untuk Tim Renang Indonesia pada SEA Games 2017
- Lindswell Tambah Medali Emas untuk Indonesia
- Sehari Menjelang Pertandingan SEA Games, Tim Bulu Tangkis Indonesia dalam Kondisi Siap
Tan/Lai baru dipasangkan pada September 2015. Kala itu, Tan merupakan pemain tunggal putra, sementara Lai bermain di nomor ganda campuran bersama Tan Aik Quan.
"Dua tahun lalu saya merupakan pemain tunggal. Sekarang, untuk pertama kalinya saya tampil di nomor ganda campuran pada kejuaraan dunia," ujar Tan.
Tan/Lai mendapatkan bye pada babak pertama. Mereka akan langsung bermain pada babak kedua, Selasa (22/8/2017) dan akan menghadapi pemenang laga antara pasangan Irfan Fadhilah/Weni Anggraeni (Indonesia) dan Ronan Labar/Audrey Fontaine (Prancis).
Editor | : | Delia Mustikasari |
Sumber | : | Thestar.com.my |
Komentar