Sesuai prediksi, pertandingan antara tim polo air putra Indonesia vs Singapura di SEA Games 2017 berjalan alot. Kedua tim kejar-mengejar poin hingga skor 4-4. Bahkan, sempat terjadi peristiwa saling pukul.
Laporan langsung Persiana Galih dari Kuala Lumpur, Malaysia.
Pertandingan antara Indonesia vs Singapura digelar di National Aquatic Centre, Bukit Jalil, Malaysia, Jumat (18/8/2017).
Di babak pertama, Singapura langsung bermain agresif.
Strategi tersebut jitu membuat Indonesia kewalahan, hingga babak pertama berakhir 2-0.
Selanjutnya, di babak kedua, Indonesia belum menemukan formula tepat untuk menahan gempuran Singapura.
Walhasil, bukannya membalikkan keadaan, timnas polo air putra justru kembali kebobolan satu gol hingga skor menjadi 3-0.
Tetapi, Milos Sakovic bukan pelatih kacangan. Ia segera merombak tim inti, dan menurunkan strategi yang tepat.
Kali ini, di babak ketiga, timnas terlihat lebih santai sehingga alur serangan mereka lebih efektif.
Editor | : | Weshley Hutagalung |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar