Hasil mengecewakan terpaksa ditelan pebalap Red Bull Racing, Daniel Ricciardo, pada GP Hungaria yang berlangsung di Hungaroring, Budapest, Minggu (30/7/2017).
Ricciardo yang start dari posisi keenam langsung tersingkir setelah disenggol rekan setimnya, Max Verstappen, di tikungan 2 lap pertama.
Senggolan yang menghantam sisi kiri mobil membuat Ricciardo kehilangan kendali dan power jet daratnya.
Sementara itu, Verstappen yang dalam rekaman kamera menjadi pihak bersalah, tetap bisa melanjutkan balapan.
Namun, dia mendapat hukman penelati 10 detik sebagai imbas dari tindakan berbahaya tersebut.
LAP 1/51: SAFTEY CAR
RIC and teammate VER collide
The Australian's race is over #HungarianGP pic.twitter.com/y8gFAyTdNa
— Formula 1 (@F1) July 30, 2017
Bagi Ricciardo, ini merupakan hasil gagal finis alias did not finish (DNF) ketiga Ricciardo musim ini setelah GP Australia dan GP Rusia.
Akan tetapi, catatan DNF pada lap kesatu yang terjadi pada GP Hungaria ini menjadi pengalaman pertama bagi Ricciardo.
RIC walks away for the first time on the first lap of a Grand Prix #HungarianGP #F1 pic.twitter.com/ijgUb6jOqy
— Formula 1 (@F1) July 30, 2017
Dengan hasil tersebut, Ricciardo dipastikan tidak akan menambah poin. Hingga seri balap ke-10, GP Inggris, pebalap Australia itu berada di peringkat keempat dengan 117 poin.
Editor | : | Diya Farida Purnawangsuni |
Sumber | : |
Komentar