Pelatih tunggal putri India, Vimal Kumar, menceritakan kisah petenis asal Swiss, Roger Federer, dan Rafael Nadal (Spanyol) kepada Saina Nehwal soal kebangkitan mereka dari cedera lutut.
Penulis: Deby Dahlia
Hal tersebut dilakukan untuk menyemangati Nehwal. Setelah pulih dari cedera lutut, Federer kembali ke lapangan dan mampu meraih gelar juara pada Wimbledon 2017, 16 Juli lalu.
"Saya memberi contoh kembalinya seorang Federer. Sangat menakjubkan setelah Federer cuti panjang selama setahun dan Nadal yang kembali setelah mengalami cedera," kata Kumar
"Saya menceritakan dua hal penting kepada Saina. Salah satunya adalah bahwa dia tidak kehilangan apa pun dalam permainannya. Kalimat kedua yang saya katakan padanya adalah coba nikmati permainan di lapangan. Otomatis dia bisa mendapatkan hasilnya," kata Kumar lagi.
Nehwal kembali bertanding pada Januari lalu setelah menjalani operasi lutut pada Juli 2016.
Sejak mengalami cedera tersebut, peringkat Nehwal menurun drastis. Nehwal yang sebelumnya berada di peringkat pertama dunia kini harus menduduki rangking ke-15.
Baca juga:
- Disenggol Rekan Setim, Balapan Ricciardo Selesai pada Lap Pertama
- Video Setelah Kecelakaan Petenis Venus Williams Dirilis
- Pujian Nova Widianto untuk Rehan/Fadia
Hingga pertengahan tahun ini, Nehwal baru meraih gelar pada Malaysia Masters yang berlevel grand prix gold.
Sekarang, pebulu tangkis berusia 26 tahun tersebut sedang fokus untuk tampil pada Kejuaraan Dunia 2017 yang akan digelar di Glasglow, Skotlandia, 21-27 Agustus mendatang.
"Dia telah bekerja sangat keras, menghabiskan waktu hampir 6-7 jam untuk latihan setiap hari. Pengamatan saya adalah tentang kebugarannya," ujar Kumar.
Editor | : | Delia Mustikasari |
Sumber | : | One India |
Komentar