Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Terus Cetak Gol, Peter Odemwingie Buka Rahasia

By Suci Rahayu - Rabu, 19 Juli 2017 | 16:13 WIB
Striker Madura United, Peter Odemwingie, melakukan selebrasi seusai mencetak gol ke gawang Arema FC dalam laga pekan ke-6 Liga 1 di Stadion Kanjuruhan Malang, Jawa Timur (14/05/2017) Minggu malam.
SUCI RAHAYU/JUARA.NET
Striker Madura United, Peter Odemwingie, melakukan selebrasi seusai mencetak gol ke gawang Arema FC dalam laga pekan ke-6 Liga 1 di Stadion Kanjuruhan Malang, Jawa Timur (14/05/2017) Minggu malam.

Keran gol Peter Odemwingie terus mengalir untuk Madura United. Hingga pekan ke-15 Liga 1, Odemwingie sukses menggelontorkan 13 gol ke gawang tim lawan. Untuk sementara, Odemwingie pun kokoh sebagai top scorer sementara.

Terkait pencapaian tersebut, Odemwingie pun membuka rahasia mengapa ia bisa terus mencetak gol.

Menurut pemain internasional Nigeria ini, rahasia utamanya adalah rekan satu tim yang bagus dan selalu memberikan umpan yang matang kepadanya.

“Rahasia saya selalu cetak gol adalah teman satu tim. Saya pikir tim ini punya banyak talenta. Bayu (Gatra), Greg (Nwokolo) dan Slamet (Nurcahyo) selalu memberikan assist setiap saat untuk saya,” buka Odemwingie.


Striker Madura United, Peter Odemwingie, merayakan gol bersama rekannya, Greg Nwokolo, seusai mencetak gol ke gawang Persib Bandung dalam laga pekan 13 Liga 1 di Stadion Gelora Ratu Pamellingan, Jawa Timur, Minggu (09/07/2017) malam WIB.(SUCI RAHAYU/JUARA.NET)

“Jadi, saya pikir rahasia terbesarnya adalah assist yang bagus dan saya jadi pencetak gol ulung. Setiap pertandingan saya selalu dapat kesempatan cetak goL,” sambungnya.

Baca Juga:

Odemwingie yakin bahwa gol demi gol masih akan terus dia berikan kepada Madura United.

Selain rekan satu tim yang sangat bagus dan mendukungnya cetak gol, Odemwingie kini semakin bersemangat karena keluarganya sudah berada di Indonesia.

Istri dan anak Odemwingie sudah berada di Surabaya sejak beberapa hari lalu.


Editor : Firzie A. Idris
Sumber : -


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X