Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Jadwal Padat, Peter Odemwingie Tak Sempat Rayakan Ulang Tahun

By Suci Rahayu - Selasa, 18 Juli 2017 | 13:34 WIB
Striker Madura United, Peter Odemwingie, saat tampil melawan Persiba Balikpapan pada pekan ke-15 Liga 1 musim 2017 di Stadion Gelora Bangkalan, Senin (17/7/2017).
SUCI RAHAYU/JUARA.NET
Striker Madura United, Peter Odemwingie, saat tampil melawan Persiba Balikpapan pada pekan ke-15 Liga 1 musim 2017 di Stadion Gelora Bangkalan, Senin (17/7/2017).

Hari ulang tahun selalu menjadi spesial bagi setiap orang tak terkecuali bagi Peter Odemwingie. Namun, Odemwingie terpaksa harus melewatkan hari ulang tahun di Indonesia tanpa sebuah perayaan. Jadwal bertanding yang padat jadi penyebabnya.

Pada 15 Juli lalu, Odemwingie merayakan ulang tahunnya yang ke-35.

Tidak ada pesta perayaan yang dilakukan karena Madura United baru saja kalah dari Bhayangkara FC. Dua hari berselang, Laskar Sape Kerap sudah harus menjamu Persiba Balikpapan.

“Pesta ulang tahun hal yang normal di Eropa. Setiap merayakan ulang tahun ada kue kecil. Tetapi, kami tidak bisa melakukan pesta karena jadwal yang padat, empat hari sekali bertanding. Hal terpenting adalah kami menang,” ujar Peter.

“Kami harus fokus pertandingan untuk bisa menang dan juga bikin agregat gol yang bagus,” sambungnya.

Baca Juga:

Odemwingie pun mendapatkan hadiah ulang tahun di laga melawan Persiba.

Pada laga yang berlangsung pada Senin (17/7/2017) sore di Stadion Gelora Bangkalan, Madura United menang dengan skor 1-0 dan eks pemain Stoke City ini mencetak gol tunggal laga.

Setelah pertandingan usai, Odemwingie pun membuat sedikit perayaan bersama dengan rekan-rekannya.

Ia memenuhi janjinya untuk membeli pizza untuk seluruh pemain dan ofisial tim Madura United.

Meski tidak ada pesta meriah, Odemwingie punya sebuah doa yang penting pada momen ulang tahunnya.

Pertama, ia berharap agar kariernya di Indonesia senantiasa diberi kelancaran. Selanjutnya, ia ingin membawa Madura United mencapai target.

“Saya berharap kami bisa finis di posisi ke-2 pada tahun ini dan Madura United bisa bermain di AFC Cup pada tahun depan,” tutur Odemwingie.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Firzie A. Idris
Sumber : -


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X