Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Aksi Marcus Rashford di AS Berbuah Pujian

By Ade Jayadireja - Minggu, 16 Juli 2017 | 14:11 WIB
Aksi penyerang Manchester United, Marcus Rashford, dalam laga uji coba melawan LA Galaxy di Stubhub Center, Minggu (16/7/2017) pagi WIB
HARRY HOW/GETTY IMAGES
Aksi penyerang Manchester United, Marcus Rashford, dalam laga uji coba melawan LA Galaxy di Stubhub Center, Minggu (16/7/2017) pagi WIB

Penyerang Manchester United, Marcus Rashford, menuai pujian dari manajer Jose Mourinho berkat penampilan apiknya dalam laga perdana pramusim 2017 melawan LA Galaxy.

Marcus Rashford mencetak sepasang gol dalam kemenangan 5-2 United atas Galaxy di Stubhub Center, Los Angeles, Sabtu (15/7/2017) atau Minggu pagi WIB.

Brace penyerang berumur 19 tahun itu tercipta pada menit ke-2 dan 20. Gol-gol United lainnya datang dari Marouane Fellaini (26'), Henrihk Mkhitaryan (67'), dan Anthony Martial (72').

Adapun dua gol balasan Galaxy dicetak oleh Giovani dos Santos pada menit ke-79 dan 88.

Menurut Mourinho, aksi gemilang tersebut menunjukkan bahwa Rashford sudah mengalami perkembangan pesat sejak menjalani debut bersama tim senior pada 2015.

Baca juga:

"Saya pikir itu adalah sebuah evolusi natural dari seorang pemain muda dan akumulasi menit bermain di lapangan," kata sang nakhoda dilansir laman resmi klub.

Bukan cuma kemampuan, Mourinho juga melihat perubahan di diri Rashford dalam segi fisik.

"Tubuh Anda akan berubah ketika dewasa. Rashford sudah tinggi ketika saya datang 13 bulan lalu dan sekarang semakin menjulang. Hal itu tak mungkin terjadi tanpa latihan khusus. Akan tetapi, kecepatan dia adalah hal terpenting buat saya," tutur Mourinho.

United masih akan berada di Amerika Serikat. Selesai menghajar Galaxy, tim yang bakal menjadi lawan skuat asuhan Mourinho selanutnya adalah Real Salt Lake.


Editor : Firzie A. Idris
Sumber : Manutd.com


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X