Eks pemain Real Betis, Dani Ceballos, resmi berlabuh ke Real Madrid. Dia pun berpotensi menjadi pemain termahal ketiga yang pernah dilego oleh Real Betis.
Manajemen Real Madrid dan Real Betis sudah menyepakati harga 17 juta euro untuk pemain berusia 20 tahun tersebut. Nilai ini lebih tinggi dari jumlah yang tercantum di klausa rilis Ceballos, yaitu 15 juta euro.
Baca Juga:
- Jerman Bukan Penganut Sistem Kebut Semalam
- 5 Pemain Premier League Pendahulu Wayne Rooney
- 5 Mantan Pelatih Klub Eropa Ini Masih Berstatus Pengangguran
Di atas kertas, harga Ceballos ini terjangkau untuk klub sekaya Real Madrid. Faktanya, Ceballos menjadi pemain termahal ketiga yang dilepas Real Betis.
#WelcomeCeballos
— Real Madrid C.F. (@realmadrid) July 14, 2017
@DaniCeballos46#RealMadrid #HalaMadrid pic.twitter.com/zNFIOsI334
Sebelumnya, pada 2006, Real Betis melepas pemain ikon klub mereka, Joaquin ke Valencia. Los Ches kala itu membayar Betis dengan harga 25 juta euro.
Pemain termahal kedua yang dilepas Real Betis adalah Ricardo Oliveira. Betis melego penyerang itu ke AC Milan dengan banderol 17,5 juta euro, ditambah dengan gelandang Swiss, Johann Vogel, yang masuk ke paket pembelian Oliveira.
Kepergian Ceballos juga menggeser nama Alfonso Perez Munoz dari tiga besar penjualan tertinggi Betis. Pada 2000 Munoz dijual ke FC Barcelona dengan dana 15 juta euro.
Editor | : | Aloysius Gonsaga |
Sumber | : | Marca, Real Madrid |
Komentar