Borneo FC resmi memecat pelatih asal Montenegro, Dragan Djukanovic, Kamis (13/7/2017). Sebagai caretaker atau pengganti sementara, manajemen tim asal Kalimantan Timur itu menunjuk juru taktik Borneo FC U-19, Ricky Nelson.
Pemutusan kontrak Dragan Djukanovic diperkirakan lantaran hasil minor yang diraih Borneo FC pada laga tandang.
Sejauh Liga 1 musim 2017 bergulir, tim berjulukan Pesut Etam tersebut hanya meraih dua poin dalam 8 duel di markas lawan.
Meski begitu, Dragan Djukanovic membawa Borneo FC mengemas poin sempurna pada laga kandang.
Dalam enam pertandingan di Stadion Segiri, timnya sukses menyapu poin penuh.
"Benar, keputusan memecatan Dragan berlaku per Kamis (13/7/2017). Kami sepakat menunjuk Ricky Nelson untuk mengisi posisi pelatih kepala sementara," ucap Direktur Utama Borneo FC, Syadli Awad.
Ricky bukan orang baru di Borneo FC. Pada awal musim, pelatih yang telah mengantongi lisensi A AFC itu mampu mengantarkan Borneo FC II menembus final Piala Presiden 2017.
Hanya, pada laga puncak tersebut Borneo FC II ditumbangkan Arema FC dengan skor telak 1-5.
Dengan kepastian tersebut, Ricky bakal memimpin Lerby Eliandry cs saat dijamu Persija Jakarta pada pekan ke-15 di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, Jawa Barat, Minggu (16/7/2017).
Sementara itu, posisi Ricky sebagai pelatih Borneo FC U-19 diserahkan kepada asistennya, Basri Badrusalam.
Editor | : | Weshley Hutagalung |
Sumber | : | Borneofc.id |
Komentar