Setelah 18 tahun berkarier sebagai pemain basket profesional, awal Juli lalu, Faisal Julius Achmad akhirnya memutuskan untuk pensiun.
Faisal melepas statusnya sebagai pebasket seusai mengantar Pelita Jaya EMP Jakarta menjadi juara Indonesian Basketball League (IBL) 2017. Kini, pada usia 35 tahun, Faisal mengaku siap mengemban tugas baru di Pelita Jaya.
"Sebenarnya keinginan untuk pensiun sudah ada sebelumnya, tetapi belum bisa dilakukan karena saya belum membawa Pelita Jaya juara," tutur Faisal kepada JUARA, Rabu (12/7/2017).
"Sekarang akhirnya tercapai karena Pelita Jaya sudah juara dan kebetulan tim juga butuh asisten pelatih. Saya pikir, ini saat yang tepat untuk pensiun dan menjalani tugas baru," kata pemain yang akrab disapa Isal itu.
Jabatan baru sebagai asisten pelatih Pelita Jaya resmi disandang Faisal setelah mengumumkan pensiun pada 4 Juli 2017. Nantinya, Faisal akan melakoni tugas di bawah arahan sang pelatih kepala, Johannis Winar.
Faisal pertama kali berkarier sebagai pebasket profesional bersama Citra Satria Pelita pada 1999. Dia kemudian melanjutkan perjalanan karier dengan bergabung ke Kalila pada 2001.
Faisal mencapai popularitas saat membela Satria Muda Jakarta. Sejak bergabung pada 2002, Faisal bertransformasi menjadi salah satu guard terbaik Indonesia.
Hal itu dibuktikannya dengan meraih 8 cincin juara Indonesia, 7 kali bersama Satria Muda dan sekali bersama Pelita Jaya.
Faisal juga meraih berbagai penghargaan individu yakni Most Valuable Player (MVP) All-Star IBL 2008, MVP All-Star NBL 2012, Best Defensive Player 2007, Best Assist 2011, dan menjadi bagian dari First Team NBL 2011.
Sementara itu, bersama tim nasional, Faisal sukses mengantar Indonesia meraih medali perak SEA Games 2007, medali perunggu SEA Games 2011, dan juara SEABA 2008.
Editor | : | Delia Mustikasari |
Sumber | : | - |
Komentar