Gelandang Arsenal, Mesut Oezil (28), ikut angkat bicara terkait masa depan rekan setimnya, Alexis Sanchez (28), yang kontraknya akan berakhir pada 30 Juni 2018. Sanchez dikabarkan menjadi target buruan Manchester City dan Bayern Muenchen.
"Akan menjadi pukulan cukup berat jika Alexis pergi karena dia merupakan pemain yang selalu bisa menjadi pembeda," kata Mesut Oezil dalam launching kostum ketiga Arsenal di Sydney, Australia, Rabu (12/7/2017).
"Kepergian Alexis juga bisa menjadi sebuah kemunduran bagi tim untuk memenangi gelar. Namun, pada akhirnya keputusan ada di tangan seorang pemain," ucap Oezil.
@Alexis_Sanchez's touch is incredible! #AFC #WeAreTheArsenal #ElNinoMaravilla pic.twitter.com/5hq7l5jIzO
— Dugout (@Dugout) July 10, 2017
Pemain Terbaik Arsenal 2016 ini pun menyampaikan harapannya untuk Alexis Sanchez.
"Saya berharap Alexis bertahan. Akan tetapi, sejujurnya saya juga tidak tahu bagaimana status dia," ujar Oezil.
Baca Juga:
- Bukan Man City, Ini Klub Pilihan Dani Alves
- Ini Satu Hal yang Membuat Diego Costa Terdepak dari Chelsea
- Jose Mourinho Pastikan Tiga Kiper Man United Akan Dirotasi
"Saya begitu menghormati Alexis. Dia dapat menyatu sangat baik dengan permainan Arsenal. Saya akan sangat gembira apabila dia bertahan, namun keputusan di tangan dia dan saya tidak bisa berkomentar lebih jauh," tutur Oezil.
Sanchez adalah sosok paling vital di Arsenal pada musim 2016-2017. Dia sanggup mencetak 30 gol dan 19 assist dari 51 penampilan di semua kompetisi!
Keberadaan Sanchez membubungkan harapan fan Arsenal untuk meraih titel Premier League, kasta teratas Liga Inggris, yang terakhir kali mereka raih pada musim 2003-2004.
Editor | : | Estu Santoso |
Sumber | : | Transfermarkt, Sky Sports |
Komentar