Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Pinamonti 'Diagungkan' Spalletti, Pelatih Inter U-19 Ingatkan Tahun Kelahiran

By Septian Tambunan - Selasa, 11 Juli 2017 | 23:50 WIB
Pemain timnas U-21 Italia, Andrea Pinamonti (tengah), mengontrol bola dalam sesi latihan di Mancini Sport Center, Roma, Italia, pada 31 Mei 2017.
PAOLO BRUNO/GETTY IMAGES
Pemain timnas U-21 Italia, Andrea Pinamonti (tengah), mengontrol bola dalam sesi latihan di Mancini Sport Center, Roma, Italia, pada 31 Mei 2017.

Pelatih Inter Milan Primavera (U-19), Stefano Vecchi (45), mengaku telah berbincang dengan juru taktik tim senior, Luciano Spalletti (58), terkait bintang-bintang belia berbakat milik klub.

Satu nama yang terus menjadi sorotan tentu saja Andrea Pinamonti.

Teranyar, penyerang tengah berusia 18 tahun ini mencetak gol dari luar kotak penalti ketika Inter Milan menang 2-1 atas WSG Wattens dalam laga persahabatan di Riscone di Brunico, Italia, Minggu (9/7/2017).

"Andrea adalah salah satu pemain muda yang paling menonjol. Akan tetapi, tidak mudah untuk mendapatkan waktu bermain di klub seperti Inter," kata Stefano Vecchi kepada Inter.it.

"Meskipun demikian, saya rasa menguji diri melawan pemain-pemain papan atas setiap hari di lapangan merupakan pengalaman yang sangat bermanfaat," ucap Vecchi.

Kini, Pinamonti memang sedang bergabung dengan tim senior di bawah besutan Luciano Spalletti. Sang allenatore pun ikut 'mengagungkan' Pinamonti.

Spalletti menilai Pinamonti adalah pemain sempurna di posisi penyerang tengah, yang notabene merupakan tempat dari Mauro Icardi.

Kendati setuju dengan kapasitas Pinamonti, Stefano Vecchi enggan terburu-buru mengorbitkan murid yang membantu dia menyabet scudetto Primavera pada musim 2016-2017 itu.

Baca Juga:

"Andrea mengalami kemajuan pesat. Namun, jangan lupa dia lahir tahun 1999," ujar Vecchi.


Editor : Beri Bagja
Sumber : Transfermarkt, Inter.it


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X