Rencana FC Barcelona memboyong Marco Verratti dari Paris Saint-Germain (PSG) menghadapi kendala. Hal ini diungkapkan langsung oleh Presiden Blaugrana, Josep Maria Bartomeu.
Marco Verratti telah menjadi incaran utama FC Barcelona pada bursa transfer musim panas 2017. Namun, jelang pramusim 2017-2018 digelar, transfer pemain berusia 24 tahun itu tidak kunjung terjadi.
Barcelona dikabarkan telah mengajukan tawaran sebesar 80 juta euro (sekitar Rp 1,2 triliun) untuk meminang Verratti. Namun, PSG menolak karena enggan kehilangan pemain asal Italia itu dalam waktu dekat.
"Verratti adalah pemain yang kami sukai. Direktur Olahraga Robert Fernandez ingin dia bergabung. Begitu juga dengan pelatih Ernesto Valverde dan Direktur Umum Pep Segura," kata Bartomeu kepada Diario Sport.
"Kami juga tahu bahwa Verratti ingin bergabung dengan Barca. Sekarang, masalahnya adalah PSG telah mengatakan bahwa pihaknya tidak ingin bernegosiasi. Verratti juga tidak memiliki klausul pelepasan yang membuat kami tidak bisa menebusnya," ucapnya.
Keputusan ini tentu sangat berisiko bagi PSG. Jika Verratti sudah tidak berniat untuk membela Les Parisiens, sang pemain tentu tidak akan bermain dengan serius dan mengeluarkan semua kemampuannya.
Baca Juga:
- Menteri Pendidikan Italia Minta Kiper AC Milan Segera Lulus SMA
- Bek Anyar Newcastle Sempat Anggap Telepon dari Benitez Sebagai Lelucon
- Kiper Baru Torino Ungkap Perlakuan Buruk PSG
Bartomeu pun mengaku bahwa jika transfer ini tidak kunjung terjadi, Barcelona akan mencari pemain alternatif lain. Para pemain seperti Lucas Lima (Santos), Paulinho (Guangzhou Evergrande), dan Dani Ceballos (Real Betis) sudah sering disebut menjadi incaran Blaugrana.
"Robert dan Valverde sekarang sedang memikirkan opsi lain. Sampai saat ini masih mustahil bagi kami untuk mendatangkan Verratti. Namun, pasar transfer masih terbuka hingga 31 Agustus," ujar Bartomeu.
"Saya tidak bisa menjamin transfer apa pun karena semua tergantung pasar dan bagaimana negosiasi tersebut berjalan. Sampai hari ini, PSG masih belum mau bernegosiasi," tuturnya.
Editor | : | Jalu Wisnu Wirajati |
Sumber | : | Diario Sport |
Komentar