Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Persebaya Menang dan Geser Persatu di Puncak Klasemen

By Kamis, 6 Juli 2017 | 20:39 WIB
Striker Persebaya, Rishadi Fauzi melewati penjagaan pemain Persatu Tuban pada laga keenam Grup 5 Liga 2 musim 2017 di Gelora Bung Tomo, Kota Surabaya, 6 Juli 2017.
TB KUMARA/JUARA.NET
Striker Persebaya, Rishadi Fauzi melewati penjagaan pemain Persatu Tuban pada laga keenam Grup 5 Liga 2 musim 2017 di Gelora Bung Tomo, Kota Surabaya, 6 Juli 2017.

SURABAYA, JUARA.net – Persebaya Surabaya bangkit dan langsung menang pada laga perdana Liga 2 pasca libur Ramadhan dan lebaran. Mereka pun menggeser Persatu Tuban di puncak klasemen sementara Grup 5.

Main markas mereka, Gelora Bung Tomo, pada Kamis (6/7/2017) malam, Persebaya Surabaya menang dua gol tanpa balas atas Persatu Tuban.

Bek Muhammad Syaifuddin pada laga ini membuka keunggulan tuan rumah. Sepakan keras dari luar kotak penalti pemain bertahan tercipta pada menit ke-20.

Skor 1-0 untuk Persebaya ini bertahan sampai jeda pertandingan.

Baca juga:

Pada babak kedua, striker pinjaman Persebaya dari Madura United, Rishadi Fauzi menambah keunggulan timnya. Gol pemain jangkung ini tercipta pada menit ke-64.

Tiga poin tambahan ini membuat Persebaya memberikan debut positif bagi pelatih anyar Angel Alfredo Vera. Persebaya pun menggeser Persatu dari puncak klasemen sementara Grup 5 Liga 2.

Persebaya mengumpulkan poin delapan dan memuncaki klasemen karena unggul produktivitas gol. Persatu dan Madiun Putra ada di posisi dua serta tiga dengan nilai sama.


Bek Persebaya, M Syarifuddin mengacungkan jari setelah mencetak gol pertama timnya ke gawang Persatu Tuban pada laga keenam Grup 5 Liga 2 musim 2017 di Gelora Bung Tomo, Kota Surabaya, 6 Juli 2017. (TB KUMARA/JUARA.NET)

Namun, Persebaya dan Persatu rawan gusur karena sudah main enam kali. Sedangkan Madiun Putra baru melakoni lima pertandingan.

SUSUNAN PEMAIN

Persebaya: Dimas Galih; Abdul Aziz, M Syaifuddin, Rachmat Irianto, Abu Rizal Maulana, Kurniawan Karman, Misbakhus Solikin, Muhammad Hidayat, Rendi Irwan (c), Oktafianus Fernando, Rishadi Fauzi

Pelatih: Angel Alfredo Vera

Persatu: Fajar Setiabudi; Crah Angger Iswanto, Panggah Madyantara, Yadi Haditiyar, Edi Winarno, Moch Sulton Fajar, Rosi Akbar, Supriyadi, Agung Suprayogi, Yan Helda Pratama (c, Bima Boy Asmara

Pelatih: Edi Sugiarto

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Estu Santoso
Sumber : -


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X