Setelah berhasil melewati tes medis, Selasa (4/7/2017), Josip Ilicic resmi menuntaskan proses transfer dari Fiorentina ke Atalanta. Hal itu terlaksana pada Rabu (5/7/2017) waktu setempat.
Atalanta tidak merilis berapa besar mahar yang dikeluarkan untuk mendapatkan tanda tangan Josip Ilicic dan durasi ikatan kontraknya.
Namun, gelandang berusia 29 tahun ini diyakini direkrut dengan mahar sebesar 5,5 juta euro atau sekitar Rp 83 miliar dengan kerja sama selama tiga tahun.
Baca Juga:
- Akhiri Puasa Gol 1.845 Hari, Pepe Menjawab dengan 'Tinggi Hati'
- Antarkan Jerman Juara, Joachim Loew Ungkit Kalimat Arturo Vidal
- Blunder Fatal Vs Jerman Membuat Marcelo Diaz Menangis
"Atalanta BC mengumumkan bahwa telah mendapatkan tanda tangan dari pemain Fiorentina, Josip Ilicic," tulis pernyataan resmi yang dirilis Atalanta.
Ilicic merupakan gelandang yang bersinar bersama Fiorentina pada musim 2015-2016 seusai mencetak 13 gol dari 30 penampilan di Serie A.
Pemain tim nasional (timnas) Slovenia ini masih tetap bisa bermain reguler musim 2016-2017, namun ketajamannya mengalami penurunan. Dia hanya menyumbang lima gol dalam satu musim Serie A.
Benvenuto Josip #Iličić https://t.co/CiVovBzt1A #AtalantaLife #GoAtalantaGo #EuAtalanta pic.twitter.com/E6FIDRkGkS
— Atalanta B.C. (@Atalanta_BC) July 5, 2017
Editor | : | Estu Santoso |
Sumber | : | Atalanta |
Komentar