Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Hakan Calhanoglu Terinspirasi Tiga Legenda AC Milan

By Septian Tambunan - Selasa, 4 Juli 2017 | 14:47 WIB
Hakan Calhanoglu resmi menjadi pemain AC Milan pada Senin (3/7/2017).
TWITTER @ACMILAN
Hakan Calhanoglu resmi menjadi pemain AC Milan pada Senin (3/7/2017).

AC Milan resmi merekrut Hakan Calhanoglu (23) dari Bayer Leverkusen, Senin (3/7/2017). Gelandang serang berpaspor Turki ini meneken kontrak berdurasi empat tahun untuk klub beralias I Rossoneri.

AC Milan mengeluarkan biaya 20 juta euro (Rp 303,8 miliar), plus 4 juta euro dalam bentuk bonus guna memindahkan Hakan Calhanoglu dari Bayer Leverkusen.

Pesepak bola yang musim lalu membukukan tujuh gol dan tujuh assist dari 22 penampilan untuk Leverkusen ini ternyata sudah mengikuti perkembangan Milan sejak lama. Dia bahkan memelajari permainan tiga legenda I Rossoneri.

"Saya terinspirasi oleh pemain-pemain Milan di masa lalu, yakni Ronaldinho, Gennaro Gattuso, dan Paolo Maldini," kata Hakan Calhanoglu.

Ronaldinho merupakan bintang Milan pada 2008-2011. Berposisi serupa dengan Calhanoglu, dia sanggup menggelontorkan 26 gol dan 29 assist dari 95 laga yang berujung scudetto pada musim 2010-2011.

Sementara itu, Gennaro Gattuso dikenal sebagai gelandang bertahan yang tak kenal lelah. Berkostum Milan dalam kurun waktu 1999 sampai 2012, dia sukses mempersembahkan 10 gelar, termasuk dua trofi Liga Champions pada 2003 dan 2007.

Adapun Paolo Maldini adalah kapten legendaris Milan yang membuat nomor punggung 3 diabadikan untuk menghormati pengabdiannya.

Maldini berhasil mengantarkan Milan tujuh kali memenangi Serie A - kasta teratas Liga Italia - dan merengkuh lima trofi Si Kuping Besar.

Baca Juga:

Hakan Calhanoglu pun mempunyai impian menambah koleksi piala Milan.


Editor : Beri Bagja
Sumber : Transfermarkt, Calciomercato, Squawka


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X