Gelontoran uang tak selalu bisa membujuk seorang pemain pindah. Ini yang sedang Tottenham Hotspur rasakan. Diketahui mengejar Matthias Ginter sejak awal Juni, Lili Putih patah hati lantaran sang bek tengah memilih bertahan di Borussia Dortmund.
Penulis: Theresia Simanjuntak
Pemain berumur 23 tahun itu menolak lamaran Tottenham senilai 15 juta pound.
Menurut Kicker, Ginter ingin fokus pada Dortmund demi mengincar tempat di timnas Jerman untuk Piala Dunia 2018.
Namun, bek yang turut menolong tim nasional Jerman kampiun di Piala Konfederasi 2017 tersebut justru menerima tawaran Borussia Moenchengladbach demi jaminan temapt bermain.
Alasan yang masuk akal mengingat beberapa musim terakhir, Tottenham memasang duo Belgia, Jan Vertonghen dan Toby Alderweireld, sebagai duet di jantung pertahanan.
Brace yourselves. Ginter is coming. #fohlenelf pic.twitter.com/qkbZbiK914
— Gladbach (@borussia_en) July 4, 2017
Kerja sama keduanya salah satu alasan utama minimnya angka kebobolan Spurs di Premier League 2016/17. Saking solidnya, sulit buat bek tengah Tottenham lainnya seperti Kevin Wimmer untuk mendapat menit bermain.
Cedera dan rotasi yang akan membuat Manajer Mauricio Pochettino terpaksa mencadangkan salah satu di antara Vertonghen atau Alderweireld.
Bagi pemain mana pun yang membidik PD 2018, jaminan bermain rutin adalah hal utama yang mereka pertimbangkan sebelum pindah ke sebuah klub.
Artinya, keberadaan Vertonghen dan Alderweireld yang tak tergoyahkan menjadi batu sandungan buat Tottenham dalam perburuan bek tengah baru.
Editor | : | Jalu Wisnu Wirajati |
Sumber | : | Tabloid BOLA |
Komentar