Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Si Raja Tendangan Bebas Datang ke Milan Minggu Ini

By Beri Bagja - Minggu, 2 Juli 2017 | 07:30 WIB
Aksi Hakan Calhanoglu saat mengeksekusi bola dalam partai Liga Champions antara AS Monaco versus Bayer Leverkusen di Stadion Louis II, Monako, 27 September 2016.
VALERIO PENNICINO/GETTY IMAGES
Aksi Hakan Calhanoglu saat mengeksekusi bola dalam partai Liga Champions antara AS Monaco versus Bayer Leverkusen di Stadion Louis II, Monako, 27 September 2016.

AC Milan terus menunjukkan ambisi membentuk tim tangguh. Klub beralias I Rossoneri (Merah-Hitam) segera meresmikan Hakan Calhanoglu (23) sebagai rekrutan keenam menjelang musim kompetisi 2017-2018.

Media-media Italia mewartakan Hakan Calhanoglu bisa diresmikan sebagai awak skuat Milan pada minggu ini. Pemuda Turki tersebut diagendakan melakoni tes medis pada Ahad (2/7/2017).

Sehari kemudian, segala kelengkapan transfer Calhanoglu disebutkan dapat rampung.

AC Milan dan Bayer Leverkusen, selaku klub empunya sang pemain, menyepakati rancangan transfer senilai 22 juta euro (Rp 335 miliar), belum termasuk bonus.

Manuver transfer buat Calhanoglu yang segera direalisasikan Milan tergolong spesial karena gelandang bernomor punggung 10 di Leverkusen itu merupakan primadona lantai bursa.

Dia diamati pula oleh klub-klub top lain di Eropa. Arsenal hanya salah satunya. Dengan merekrut Calhanoglu, Milan bakal mengamankan sosok yang bakal berguna sebagai sumber gol alternatif lewat set-piece.

Baca Juga:

Calhanoglu merupakan raja tendangan bebas di Bundesliga. Ia mencetak 11 gol dari situasi free-kick sejak 2013-2014.

Dalam kurun tersebut, jumlah itu merupakan rekor gol tendangan bebas terbanyak di liga teratas Jerman.

Andai peresmiannya sah, Calhanoglu akan melengkapi sekstet anggota baru Rossoneri musim panas ini.


Editor : Beri Bagja
Sumber : Berbagai sumber


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X