Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Aksi Ronaldinho Permalukan Legenda Man United

By Ade Jayadireja - Sabtu, 1 Juli 2017 | 22:46 WIB
Legenda Barcelona, Ronaldinho, dalam laga amal melawan Manchester United di Camp Nou, Sabtu (1/7/2017)
PAU BARRENA / AFP
Legenda Barcelona, Ronaldinho, dalam laga amal melawan Manchester United di Camp Nou, Sabtu (1/7/2017)

Usia Ronadinho memang sudah 37 tahun. Tak muda lagi. Namun, daya magis penyerang kebangsaan Brasil itu belum pudar.

Ronaldinho ikut berpartisipasi dalam laga amal di Camp Nou yang mempertemukan legenda FC Barcelona dan Manchester United, Sabtu (1/7/2017).

Ronaldinho bersama Rivaldo, Ludovic Giuly, dan Edgar Davids memperkuat Barca.

Adapun skuat Setan Merah berisikan Jesper Blomqvist, Park Ji-sung, hingga Dwight Yorke.

Pemandangan menarik terhampar pada menit ke-48. Ronaldinho pamer skill dengan menggulirkan bola di antara kedua kaki lawan alias nutmeg.

Baca juga:

Aksi Ronaldinho itu jelas mengundang decak kagum seisi stadion.

Sementara itu, Blomqvist harus menerima malu lantaran terjatuh ketika mencoba mengambil bola.

Meski tampil oke, Ronaldinho gagal menghidarkan timnya dari kekalahan 1-3.

Ronaldinho menjadi bagian Blaugrana selama rentang waktu 2003-2008. Ia pun berulang kali menyumbang prestasi buat sang raksasa Catalan.

Lima tahun di FC Barcelona, Ronaldinho mengumpulkan total lima medali juara. Rinciannya adalah dua Liga Spanyol, dua Piala Super Spanyol, dan satu Liga Champions.

Ronaldinho menutup karier di Barcelona dengan koleksi 94 gol dari 207 penampilan.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Weshley Hutagalung
Sumber : AS


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X