ERNSTTHAL, JUARA.net - Pebalap Repsol Honda, Marc Marquez, optimistis dapat melanjutkan tren kemenangan yang sudah berjalan dalam tujuh tahun terakhir pada GP Jerman.
Keyakinan Marquez ini muncul setelah menyelesaikan hari pertama GP Jerman di Sachsenring, Jumat (30/6/2017).
Marquez memang tidak menguasai sesi latihan bebas kesatu (free practice/FP1) atau latihan bebas kedua (FP2). Pebalap Spanyol ini cuma mencatat waktu putaran tercepat keenam pada FP1 dan kedua pada FP2.
Namun, Marquez menilai peluangnya kembali naik podium kampiun sangat besar.
"Hari ini (kemarin) sangat positif. Saya merasa baik dan kuat saat lintasan kering pada pagi hari dan juga ketika lintasan basah pada sore hari," tutur Marquez yang dilansir Crash.
"Saat lintasan kering, saya pikir ada potensi menang. Tetapi, dengan aspal yang masih baru, trek sedikit licin. Kami akan melihat seperti apa cuaca esok (hari ini), yang jelas kami sudah tahu kami cukup baik dalam segala kondisi," kata Marquez lagi.
Baca juga:
- Vinales dan Dua Hasil Berbeda pada Latihan Pertama GP Jerman
- Rossi Frustrasi Jalani Hari Pertama GP Jerman
- Hector Barbera Pimpin Latihan Kedua GP Jerman
Marquez mencatat waktu putaran personal terbaik pada FP1 dengan 1 menit 21,898 detik. Catatan ini menempatkan pebalap 24 tahun itu ke urutan keenam.
Marquez kemudian membukukan waktu putaran personal terbaik pada FP2 dalam tempo 1 menit 28,178 detik. Torehan waktunya ini memang lebih lambat dibanding catatan pada FP1, tetapi secara keseluruhan FP2, torehan tersebut membawa Marquez menempati posisi kedua.
"Saat lintasan basah, grip lebih tinggi ketimbang tahun lalu. Kami mampu menyelesaikan satu putaran sekitar empat detik lebih cepat, dan ini banyak," ucap Marquez.
Editor | : | Delia Mustikasari |
Sumber | : | Crash |
Komentar