Persib Bandung kembali menggelar latihan di Stadion Siliwangi, Kota Bandung, Jumat (30/6/2017) sore. Latihan ini datang setelah tim pelatih meliburkan aktivitas tim selama 10 hari berkaitan dengan hari Raya Idul Fitri 1438 H.
Pada sesi latihan perdana ini, pelatih Persib Djadjang Nurdjaman absen memimpin latihan.
Ia sedang melaksanakan ibadah umrah sejak 28 Juni hingga 6 Juli mendatang. Tugas memimpin latihan pun diserahkan kepada asisten pelatih Herrie Setyawan.
Menurut Herrie, latihan perdana ini tidak diikuti oleh empat pemain: Carlton Cole, Sergio van Dijk, Gian Zola, dan Febri Hariyadi. Keempat pemain tersebut absen dengan alasan beragam.
"Dua kita dipanggil Timnas (Febri dan Zola), Cole dan Sergio pulang, mereka juga lagi terapi," kata Herrie, Jumat (30/6/2017).
Baca Juga:
- Kiper Asal Belanda Ini Jadi Transfer Pertama Swansea City Jelang 2017-2018
- Klub asal Nigeria Pecat 40 Pemain Sekaligus
- Resmi Gabung Bournemouth, Pilihan Mudah Bagi Defoe
Latihan perdana ini dimulai pada pukul 16.00 WIB.
Namun, beberapa saat setelah pemain melakukan pemanasan, hujan turun deras. Meski berlatih di bawah guyuran hujan, pemain Maung Bandung terlihat antusias menjalankan program yang diberikan oleh tim pelatih.
Persib sendiri setelah hari Raya Idul Fitri, akan melakoni pertandingan kandang Kompetisi Liga 1 2017 menghadapi PSM Makassar di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Kota Bandung, Rabu (5/7/2017).
Editor | : | Firzie A. Idris |
Sumber | : | - |
Komentar