Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Ini Hambatan Everton dalam Merekrut Eks Striker FC Barcelona

By Firzie A. Idris - Kamis, 29 Juni 2017 | 19:54 WIB
Penyerang Malaga, Sandro Ramirez, dalam laga kontra Atletico Madrid di La Rosaleda pada 1 Aprtil 2017
AITOR ALCALDE/GETTY IMAGES
Penyerang Malaga, Sandro Ramirez, dalam laga kontra Atletico Madrid di La Rosaleda pada 1 Aprtil 2017

Everton menemui kendala dalam usaha mendatangkan striker Malaga, Sandro Ramirez (21), dalam dua pekan terakhir. Akan tetapi, kubu Merseyside Biru berharap bahwa transfer akan terwujud pada awal pekan depan.

Everton telah mencapai persetujuan harga senilai 5,2 juta pounds sesuai klausal kontrak dengan Malaga untuk transfer mantan penyerang FC Barcelona itu.

Ia bahkan telah menjalani tes medis dan menyetujui kontrak.

Namun, kedua kubu belum bisa meresmikan perpindahan sang bomber hingga Senin (3/7/2017).

Menurut Liverpool Echo, hal ini dikarenakan Malaga enggan menandatangani klausal pelepasan sang pemain dan memilih menunggu hingga klausal tersebut aktif secara otomatis pada 1 Juli 2017.

Baca Juga: 

Sandro akan bermain di final Euro U-21 melawan Jerman di Krakow, Polandia, pada Jumat (30/6/2017).

Kendati bakal meresmikan transfernya dalam hitungan hari, Sandro masih belum bisa bergabung dengan tim Everton dalam waktu dekat.

Ia akan diberi waktu istirahat tambahan setelah aksinya di Euro U-21.

Sandro baru mencetak satu gol di turnamen tersebut. Musim lalu, peruntungannya lebih baik dengan ia merobek gawang lawan 14 kali dari 30 laga Liga Spanyol bersama Malaga.

Sandro bergabung dengan akademi FC Barcelona pada usia 14 tahun, delapan musim silam.

Ia membuat debutnya pada musim 2014-2015.

Malaga merekrut sang penyerang pada Juli 2016.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Firzie A. Idris
Sumber : Liverpool Echo


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X