Nama Federico Chiesa (19 tahun) kini semakin keluar dari bayang-bayang ayahnya. Pemain muda Fiorentina ini terus memperlihatkan kualitas yang membuatnya menjadi pilihan utama di klub maupun tim nasional Italia.
Federico Chiesa adalah anak dari Enrico Chiesa. Sang ayah pernah menjadi penyerang untuk Sampdoria, Parma, dan Fiorentina.
Chiesa senior juga sempat memperkuat tim nasional Italia pada selang 1996-2001.
Enrico Chiesa mencetak tujuh gol dalam 22 penampilan bersama Italia.
Penampilannya yang paling diingat mungkin adalah saat ia mencetak gol bagi Italia ketika kalah 1-2 dari Republik Ceska di Euro 1996.
Sekarang anak dari Enrico juga angkat nama di pentas Euro walaupun levelnya masih junior.
Baca juga:
- Salah Mendekatkan Liverpool ke Titel Juara Liga Inggris
- Pengkhianatan Generasi Ketiga Dinasti Maldini di AC Milan
- PSSI Luruskan Pemberitaan soal Ezra Walian
Ya, Federico Chiesa sedang menjadi bintang Italia U-21 di ajang Euro U-21 2017 di Polandia.
Bersama Gianluigi Donnarumma, Manuel Locatelli, dan Giuseppe Pezzella, Federico Chiesa adalah anggota tim yang usianya masih di bawah 20 tahun.
Akan tetapi, dia sudah mengambil peran penting.
Pelatih Luigi Di Biagio tidak ragu menyebut Federico Chiesa sebagai senjata rahasia Italia U-21.
Editor | : | Weshley Hutagalung |
Sumber | : | Football Italia |
Komentar