Mantan pelatih Persib asal Moldova, Arcan Iurie kini telah menjadi warga kota Bandung dan mengaku sebagai bobotoh Persib. Pria asal Eropa ini tak bisa melupakan memori menangani skuat Maung Bandung.
"Istri saya orang Bandung dan saya sekarang tinggal di Bandung bersama istri dan kedua anak saya," ujar Arcan Iurie kepada JUARA, Jumat (23/6/2017).
Sebagai bobotoh setia, Iurie yang menangani Maung Bandung selama dua musim pada musim kompetisi 2006 dan 2007 ini rajin mengikuti sepak terjang Persib di pentas sepak bola Indonesia.
Baca Juga:
- Segrup di Piala AFF, Timnas U-16 Buta Kekuatan Juara Bertahan
- Terpuruk di Liga 2, Persikabo Resmi Angkat Pelatih Baru Asal Malaysia
- Pemain PSS Sleman Lebaran Tanpa THR, Ini Alasannya
Ia pun mengaku masih berhubungan baik dengan manajer Persib, Umuh Muchtar, serta pelatih Djadjang Nurdjaman.
"Beberapa waktu yang lalu saya telpon Djadjang untuk memberikan dukungan moril. Saya memahami kondisi yang dia hadapi karena pernah berada dalam situasi serupa saat menjadi pelatih Persib," tuturnya.
Iurie memang akrab dengan pelatih yang biasa disapa Djanur ini. Pasalnya, Djanur adalah salah satu asistennya ketika menangani Persib.
Editor | : | Estu Santoso |
Sumber | : | - |
Komentar