Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Uring-uringan, Thiago Cunha Resmi Dilepas Barito Putera

By Segaf Abdullah - Senin, 19 Juni 2017 | 15:35 WIB
Selebrasi striker Barito Putera, Thiago Dos Santos Cunha, seusai mencetak gol ke gawang Persija dalam laga Liga 1 2017 di Stadion Patriot, Bekasi, pada Minggu (23/4/2017).
FERNANDO RANDY/BOLA/JUARA.NET
Selebrasi striker Barito Putera, Thiago Dos Santos Cunha, seusai mencetak gol ke gawang Persija dalam laga Liga 1 2017 di Stadion Patriot, Bekasi, pada Minggu (23/4/2017).

Barito Putera resmi melepas striker asing mereka, Thiago dos Santos Cunha (32). Sejak pekan lalu, pemain asal Brasil itu memang blak-blakan ingin kembali berkiprah di Liga Thailand bersama klub lamanya, Chonburi FC.

Kepastian tersebut disampaikan Manajer Barito Putera, Hasnuryadi Sulaiman, dalam sesi temu pers terpisah seusai skuat Laskar Antasari mengalahkan Persib Bandung dengan skor 1-0 di di Stadion 17 Mei Banjarmasin, Minggu (18/06/2017).

Partai pada pekan ke-11 itu pun menjadi laga perpisahan Thiago Cunha yang diturunkan selama 90 menit penuh oleh pelatih Jacksen F Tiago.

Sebelumnya, Thiago mengaku mendapatkan tawaran yang lebih besar dari salah satu klub Liga Thailand. Selain itu, dia juga dijanjikan gaji dua kali lipat lebih besar dari yang didapatnya di Barito Putera.

"Ya, kami putuskan untuk melepas Cunha tanpa jual-beli serupiah pun. Klub asal Thailand yang mengontrak dia (Thiago Cunha) sempat menawarkan semacam kompensasi. Tetapi, kami tetap pada keputusan tidak ada jual-beli atau ganti-rugi," ucap Hasnuryadi.

 

This photo sets my months here! I thank God and thank you for giving me many joys !! Thank you barito for everything! Thanks every fan for every time he shouted my name! I will not forget you #ThiagoCunha37 #IsBack #ElRifle

A post shared by Thiago CunhA (@thiagocunha37) on

"Saya ucapkan terima kasih kepada Cunha atas apa yang sudah diberikan untuk Barito Putera. Semoga kariernya lebih baik di klub barunya nanti," tutur dia.

Berkostum Barito Putera sejak Liga 1 musim 2017 bergulir, Thiago hanya bermain dalam tiga laga dan mengemas dua gol. Cedera paha membuat sang pemain lebih banyak absen.

"Saya ucapkan terima kasih kepada Cunha atas apa yang sudah diberikan untuk Barito Putera. Semoga kariernya lebih baik di klub barunya nanti," tutur dia.

Sebelum bergabung dengan Barito, Thiago sempat membela klub asal Thailand, Chonburi FC pada periode 2012-2015, serta Port FC pada semester pertama 2016. Adapun Liga Negeri Gajah Putih tersebut kini memasuki masa transfer tengah musim.


Editor : Estu Santoso
Sumber : -


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X