Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Timnas U-19 Ditahan Persibo

By Ferril Dennys Sitorus - Sabtu, 17 Juni 2017 | 22:14 WIB
Uji coba timnas U-19 Indonesia melawan tuan rumah Persibo Bojonegoro digelar di Stadion Letjen Soedirman pada Sabtu (17/6/2017).
SUCI RAHAYU/JUARA.NET
Uji coba timnas U-19 Indonesia melawan tuan rumah Persibo Bojonegoro digelar di Stadion Letjen Soedirman pada Sabtu (17/6/2017).

Tim nasional U-19 Indonesia bermain imbang 1-1 dengan Persibo Bojonegoro dalam pertandingan persahabatan di Stadion Letjen Soedirman pada Sabtu (17/6/2017).

Timnas U-19 kesulitan untuk mencetak gol sehingga pasukan Indra Sjafri hanya bermain imbang 0-0 pada babak pertama.

Bahkan, Egy Maulana dan kawan-kawan harus kebobolan terlebih dulu saat babak kedua berjalan 15 menit.

Gawang timnas yang dikawal Agil Savik bobol setelah gagal membendung bola hasil sepakan keras Nugroho Fathur dari luar kotak penalti.

Gol tersebut membuat skuad Garuda Nusantara terlecut. Pada menit ke-67, Indonesia mampu menyamakan kedudukan berkat gol Hanis Saghara. Egy Maulana memberikan umpan terobosan.

Hanis lalu menggiring bola ke dalam kotak penalti dan kemudian melepaskan tendangan keras yang tak mampu dibendung kiper tim tuan rumah.

Setelah itu, timnas memiliki dua peluang emas lewat aksi Egy. Peluang pertama dibukukan pemain asal Medan tersebut pada menit ke-71 tetapi berhasil digagalkan kiper Persibo.

Lalu kiper Persibo, Tony Aryo, kembali membuat Egy gigit jari karena mampu menepis bola hasil tendangan bebasnya.

Indonesia juga sebetulnya unggul jumlah pemain menyusul dikartumerahkannya M Irawan pada menit ke-82.

Sayang, Indonesia gagal memanfaatkan keunggulan jumlah pemain. Skor imbang 1-1 bertahan hingga laga usai.

Selanjutnya, timnas U-19 akan melawan Malang United di Stadion Gajayana, Malang, pada Selasa (20/6/2017).


Editor :
Sumber : -


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X