Pasangan ganda putri Korea Selatan, Chang Ye-na/Lee So-hee, meraih tiket babak final BCA Indonesia Open Superseries Premier 2017 yang digelar 12-18 Juni.
Chang/Lee mengalahkan Shiho Tanaka/Koharo Yonemoto (Jepang), 21-14, 12-21, 21-11, pada laga semifinal yang berlangsung di Jakarta Convention Center, Sabtu (17/6/2017).
"Pertandingan tadi sangat melelahkan dan kami tak menyangka bisa melaju ke final," kata Chang seusai pertandingan.
Laga ketat langsung tersaji sejak gim pertama. Setelah kedudukan imbang 8-8, Chang/Lee mencetak tiga poin beruntun dan unggul pada interval 11-8.
Setelah itu, Chang/Lee selalu dalam kondisi unggul hingga memastikan gim pertama jadi milik mereka.
Pada gim kedua, Shiho/Koharo membalikkan keadaan. Setelah menjalani laga ketat hingga mencatat skor imbang 8-8. Tanaka/Yonemoto berbalik unggul 12-8 seusai mencetak empat angka beruntun.
Tanaka/Yonemoto menekan permainan Chang/Lee dan berhasil memaksa terjadinya rubber game.
Pada gim penentuan, Chang/Lee memegang kendali permainan. Mereka berhasil menekan Shiho/Koharo pada kedudukan 12-5.
Baca juga:
Shiho/Koharo berusaha mengejar ketinggalan. Namun, Chang/Lee yang merupakan pasangan unggulan ketiga ini mendominasi laga hingga memastikan diri sebagai pemenang.
Editor | : | Delia Mustikasari |
Sumber | : | - |
Komentar