Tiga kemenangan beruntun tanpa kebobolan. Rapor mentereng ini membantu Persija Jakarta merangkak naik secara perlahan dari papan bawah menuju posisi 10 besar klasemen sementara Liga 1.
Penulis: Indra Citra Sena/Noverta Salyadi
Persija, yang tadinya sempat terperosok ke peringkat ke-15, kini sudah menempati tangga kedelapan.
Tamu yang datang pada Jumat (16/6/2017), Sriwijaya FC, juga sedang limbung. Performa Beto Goncalves dkk cenderung tidak stabil.
Mereka bisa tiba-tiba kalah meski di pertandingan sebelumnya memetik kemenangan dan tampil meyakinkan.
Ambil contoh seusai mengamankan dua kemenangan beruntun atas Persiba Balikpapan (2-0) dan Barito Putera (3-2), Sriwijaya justru mengalami paceklik tripoin selama tiga pertandingan akibat keok dari PSM Makassar (0-1) dan Persela Lamongan (1-2), serta bermain imbang tanpa gol dengan Madura United.
Dengan kata lain, kemenangan terkini atas Mitra Kukar (3-1) tak menjamin Sriwijaya akan bermain bagus lagi menghadapi Persija.
Berbanding terbalik dari tuan rumah, yang tengah bersemangat menabung poin melalui partai kandang.
“Fokus pemain sangat bagus selama latihan dan sekarang kami bisa menang tiga kali beruntun. Persiapan kami sudah matang menjelang duel melawan Sriwijaya,” kata pelatih Persija, Stefano Cugurra, seperti dikutip dari akun Instagram klub.
Editor | : | Beri Bagja |
Sumber | : | Tabloid BOLA |
Komentar