Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Laju Alfian/Annisa Dihentikan Pasangan Adcock/Adcock

By Wisnu Nova Wistowo - Kamis, 15 Juni 2017 | 20:46 WIB
Ekspresi pasangan ganda campuran Indonesia, Alfian Eko Prasetya/Annisa Saufika setelah mengalami kekalahan di babak kedua BCA Indonesia Open Superseries Premier 2017 di Jakarta Convention Center (JCC), Senayan, Jakarta, Kamis (15/6/2017).
WISNU NOVA/JUARA.NET
Ekspresi pasangan ganda campuran Indonesia, Alfian Eko Prasetya/Annisa Saufika setelah mengalami kekalahan di babak kedua BCA Indonesia Open Superseries Premier 2017 di Jakarta Convention Center (JCC), Senayan, Jakarta, Kamis (15/6/2017).

Pasangan ganda campuran Indonesia, Alfian Eko Prasetya/Annisa Saufika, harus mengakhiri kiprah pada babak kedua BCA Indonesia Open Superseries Premier 2017 setelah dihentikan pasangan suami-istri asal Inggris, Chris Adcock/Gabrielle Adcock.

Alfian/Annisa mengalami kekalahan 11-21, 14-21 di Jakarta Convention Center (JCC), Senayan, Kamis (15/6/2017).

Alfian mengungkapkan bahwa sebelum pertandingan, dia bersama Annisa sudah mempelajari cara bermain pasangan Adcock.

Namun, mereka mengaku kesulitan lantaran pasangan asal Inggris tersebut melakukan cara bermain yang berbeda, terutama dalam melakukan servis.

Baca juga:

"Kami cukup terkejut dengan perubahan cara servis lawan. Berbeda dengan apa yang saya pelajari lewat video," kata Alfian.

"Di samping itu, performa kami juga kurang bagus dan sering kehilangan fokus," ucapnya.

Di samping itu, Chris/Gabrielle justru merasa saat ini tengah dalam performa bagus pada Indonesia Open.

Terlebih setelah mereka datang ke Indonesia dengan menyandang status sebagai kampiun pada Kejuaraan Eropa 2017 pada April.

Pasangan ini belum sekali pun kehilangan gim sejak babak pertama.


Editor : Delia Mustikasari
Sumber : -


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X