Pebulu tangkis tunggal putra nasional, Jonatan Christie, akan membuka rangkaian pertandingan babak semifinal turnamen Thailand Terbuka yang berlangsung di Nimibutr Stadium, Bangkok, Sabtu (3/6/2017).
Jonatan yang menjadi unggulan keempat dijadwalkan bertanding melawan wakil Malaysia, Joo Ven Soong, di lapangan 1 pada pukul 13.00 waktu setempat.
Duel ini merupakan pertemuan pertama bagi kedua pemain. Di atas kertas, kans Jonatan memenangi laga sangat besar.
Saat ini, Jonatan menempati peringkat ke-27 dunia, sedangkan Soong berada di urutan ke-94 dunia.
Baca juga:
- Indonesia Loloskan Tiga Wakil ke Babak Semifinal Thailand Terbuka 2017
- Jonatan Christie Ikuti Jejak Greysia/Apriani ke Semifinal Thailand Terbuka
- Greysia/Apriani Melaju ke Semifinal Thailand Terbuka 2017
Setelah Jonatan, giliran pasangan ganda putri Greysia Polii/Apriani Rahayu yang akan beraksi. Pasangan unggulan kelima itu dijadwalkan bertanding melawan wakil tuan rumah, Savitree Amitrapai/Pacharapun Chochuwong, di lapangan 2.
Wakil Merah Putih terakhir yang akan bertanding ialah pasangan ganda putra Berry Angriawan/Hardianto.
Seperti Jonatan, Berry/Hardianto juga dijadwalkan bermain di lapangan 1. Pasangan unggulan keempat ini akan menghadapi peraih medali perunggu Olimpiade Rio 2016 asal Inggris, Marcus Ellis/Chris Langrigde.
Berikut jadwal pertandingan semifinal Thailand Terbuka 2017.
Lapangan 1
Editor | : | Pipit Puspita Rini |
Sumber | : | tournament software |
Komentar