Marquee player Borneo FC, Shane Smeltz, dipanggil timnas Selandia Baru. Striker berusia 35 tahun itu segera terbang ke Belfast, Irlandia Utara sebagai persiapan mengikuti Piala Konfederasi 2017 di Rusia, 17 Juni-2 Juli.
Timnas Selandia Baru dijadwalkan melakoni dua laga uji coba sebelum berlaga pada Piala Konfederasi 2017. Tim asuhan Anthony Hudson tersebut akan menghadapi Irlandia Utara, Selasa (2/6/2017), dan Belarusia, Senin (12/6/2017).
Shane Smeltz bergabung dengan Winston Reid dkk dengan modal bagus. Pada pekan kedelapan Liga 1, Shane mencetak gol ketiga Borneo FC untuk mengandaskan Bhayangkara FC dengan skor 3-0, Senin (29/5/2017).
"Sangat senang kami menang sebelum saya pergi. Ya, tambah senang karena saya juga menyumbangkan gol," ucap Shane kepada Borneo TV, selepas laga.
"Ini terlihat laga yang mudah bagi kami, padahal tidak. Kami cuma unggul 1-0 hingga menjelang laga berakhir," tutur dia.
Dua gol terakhir Borneo memang dicetak pada menit ke-81 oleh Lerby Eliandry dan Shane pada menit akhir laga.
Membela negara, Shane minimal absen berkostum Borneo FC dalam tiga laga. Pasalnya, laga pamungkas Selandia Baru (Vs Portugal) pada fase grup, digelar 24 Juni 2017.
Selandia Baru tergabung di Grup A bersama tuan rumah Rusia, juara Piala Eropa 2016, Portugal, dan juara Piala Emas Concacaf 2015, Meksiko.
Selandia Baru merupakan juara Piala Oseania 2016. Tim berjulukan All Whites tersebut mengalahkan Papua Nugini pada partai final via adu penalti.
Editor | : | Estu Santoso |
Sumber | : | Instagram/@borneofc.id |
Komentar