Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Pengakuan Marcus/Kevin Seusai Dikalahkan Boe/Mogensen

By Nugyasa Laksamana - Rabu, 24 Mei 2017 | 19:41 WIB
Pasangan ganda putra Indonesia, Marcus Fernaldi Gideon (kanan) dan Kevin Sanjaya Sukamuljo, tampil pada laga penyisihan grup Piala Sudirman 2017 kontra Mathias Boe/Carsten Mogensen (Denmark), di Gold Coast Sports & Leisure Centre, Rabu (24/5/2017).
PBSI
Pasangan ganda putra Indonesia, Marcus Fernaldi Gideon (kanan) dan Kevin Sanjaya Sukamuljo, tampil pada laga penyisihan grup Piala Sudirman 2017 kontra Mathias Boe/Carsten Mogensen (Denmark), di Gold Coast Sports & Leisure Centre, Rabu (24/5/2017).

Pasangan ganda putra Indonesia, Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo, mengakui tampil terburu-buru saat menghadapi Mathias Boe/Carsten Mogensen pada laga penyisihan grup Piala Sudirman, Rabu (24/5/2017).

Marcus/Kevin sebenarnya tampil cukup impresif. Mereka sempat mencatatkan kemenangan 21-16 pada gim pembuka.

Namun, Marcus/Kevin gagal mencetak kemenangan pada gim selanjutnya. Pada gim kedua, mereka kalah 22-24, dan 21-23 pada gim ketiga.

"Mereka bermain lebih tenang di pertandingan. Mereka juga kuat, sementara kami memang terburu-buru," ujar Kevin seusai laga, dalam rilis yang diterima JUARA.

"Tadi pengen buru-buru menang, malah banyak mati sendiri jadinya. Setelah ini pasti kami akan evaluasi, cuma memang tadi salahnya karena terburu-buru itu," kata Marcus menambahkan.

Kekalahan ini membuat kedudukan antara Indonesia dan Denmark menjadi 2-1.

"Semoga bisa dapat yang terbaik di partai selanjutnya, dan bisa menang," tutur Kevin. Saat artikel ini ditulis, pemain tunggal putri Indonesia, Fitriani, tengah bertanding melawan Mia Blichfeldt.

Laga ini menjadi pertemuan kedua mereka. Pada pertemuan sebelumnya, Fitriani menang 12-21, 21-19 dan 22-20 saat babak perempat final Swiss Terbuka 2017 lalu.


Editor : Delia Mustikasari
Sumber : PBSI


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X