Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Ajax Punya Pemain yang Lebih Jago Dribble daripada Pogba dan Ibrahimovic

By Anju Christian Silaban - Rabu, 24 Mei 2017 | 22:15 WIB
Penyerang sayap, Amin Younes (kanan), hendak melewati gelandang Olympique Lyon, Rachid Ghezzal, pada partai semifinal pertama Liga Europa di Amsterdam Arena, 3 Mei 2017.
EMMANUEL DUNAND/AFP
Penyerang sayap, Amin Younes (kanan), hendak melewati gelandang Olympique Lyon, Rachid Ghezzal, pada partai semifinal pertama Liga Europa di Amsterdam Arena, 3 Mei 2017.

 Manchester United patut mewaspadai Amin Younes saat melawan Ajax Amsterdam pada final Liga Europa di Friends Arena, Rabu (24/5/2017).

Dari sayap kiri, pemain berpaspor Jerman ini memberikan kontribusi signifikan untuk Ajax berupa masing-masing empat gol dan assist selama turnamen.

Kontribusi Younes tidak cuma sebatas gol atau servis. Tercatat pula oleh Squawka, dia juga merupakan pemain dengan kuantitas dribble paling banyak di Liga Europa dengan 415 kali.

Younes mengungguli bintang Man United, Zlatan Ibrahimovic, yang dipastikan absen dalam pertandingan final. Pemilik nama terakhir melakukan 415 dribble.

Untuk calon pemain yang tampil di final, ada Bertrand Traore dan Paul Pogba di bawah Younes. Traore melakukan 325 dribble, sedangkan Pogba 301 kali.

Baca juga: Ini Dia Prediksi Skor Final Liga Europa: Ajax Vs Man United

Younes pun berjanji tidak akan mengubah gaya mainnya baik secara individu maupun kolektif meskipun melawan tim kuat di final.

"Kami harus mempertahankan kekuatan selama ini, yaitu memeragakan permainan menekan dan tidak melarikan diri," tutur Younes.

Pemain berusia 23 tahun ini juga memiliki motivasi besar menjelang final. Apabila Ajax memenangi laga, Liga Europa bakal menjadi gelar pertama sepanjang karier Younes.

Maklum, Younes masih berstatus pemain Jong Ajax, tim yang sempat dibela Ezra Walian, pada musim 2015-2016. Baru pada musim panas tahun lalu, dia mendapatkan tiket promosi ke tim utama.

"Keluarga dan teman-teman mengatakan bahwa saya akan melawan Manchester United di final. Saya menyadari bahwa pendapat mereka benar, Man United adalah tim besar," kata Younes.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Estu Santoso
Sumber : Transfermarkt, ESPN, Squawka


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X