Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Sepatu Emas Tetap Milik Inggris

By Kamis, 25 Mei 2017 | 18:02 WIB
Harry Kane saat berpose dengan piala Premier League Golden Boot setelah laga melawan Hull City di KC Stadium, 21 mei 2017.
LAURENCE GRIFFITHS/GETTY IMAGES
Harry Kane saat berpose dengan piala Premier League Golden Boot setelah laga melawan Hull City di KC Stadium, 21 mei 2017.

Kalau saja sebuah gol lagi hadir dari kaki striker Harry Kane saat Tottenham Hotspur melumat Hull City 7-1 pada Minggu (21/5), maka janji sang striker akan terbukti. Janji Kane tersebut ialah kembali menciptakan quattrick alias empat gol.

Penulis: Dedi Rinaldi

Pada pekan sebelumnya, saat Spurs menelan Leicester dengan skor 6-1, Kane memang mencetak empat gol dan langsung membuat koleksi golnya melambung menjadi 26, melewati koleksi Romelu Lukaku dalam daftar pencetak gol terbanyak Premier League 2016/17.

Karena itu, menjelang laga melawan Hull, Kane berambisi mencetak empat gol lagi sekaligus memastikan meraih trofi Sepatu Emas Premier League. Ternyata niat Kane tidak kesampaian karena “hanya” mencetak tiga gol.

Akan tetapi, Kane sudah tak tertahan dan membuat menangis Lukaku, striker Everton asal Belgia yang hingga pekan ke-35 masih berpeluang besar menjadi top scorer musim ini.

Baca Juga:

Dengan menghasilkan tujuh gol dalam dua pertandingan membuat Kane kembali membanggakan bangsa Inggris karena berhasil mempertahankan Sepatu Emas menjadi milik pemain lokal.

“Luar biasa rasanya bisa kembali memenangi Sepatu Emas. Saya bilang mempertahankannya akan spesial karena sempat cedera. Namun, ternyata saya mampu membuat 29 gol dari 30 laga. Saya amat bangga,” kata Kane.

Raja Gol

Di bawah Kane, deretan penyerang subur EPL musim ini dihuni oleh Romelu Lukaku (24 gol), Alexis Sanchez (23), dan Diego Costa (20).


Editor : Jalu Wisnu Wirajati
Sumber : Tabloid BOLA No.2.770


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X