Di balik popularitasnya sebagai juara dunia MotoGP 2006, bagi sebagian orang yang mengenal, Nicky Hayden adalah sosok pebalap ramah dan bersahabat.
Sifat inilah yang kemudian dikenang oleh keluarga, para sahabat, serta rival-rival Hayden termasuk pebalap Spanyol, Maverick Vinales.
Meski cuma sempat bersaing dengan Hayden selama dua musim, Vinales menyebut pebalap berjulukan The Kentucky Kid itu sebagai salah satu teman terbaik.
One of the best ever and good friend. Always in my heart Rip Nicky Hayden.....#69 # pic.twitter.com/gXWEzr1GBT
— Maverick Viñales (@maverickmack25) May 22, 2017
Berikut lima fakta menarik dari mendiang Hayden yang menghembuskan nafas terakhir di Rumah Sakit Maurizio Bufalini, Cesena, Italia, Senin (22/5/2017) sore, setelah berjuang selama lima hari pasca-mengalami kecelakaan saat menjalani latihan sepeda di Rimini, Italia.
1. Pebalap motor Amerika Serikat (AS) terakhir yang menjadi juara dunia pada kelas premier
Hingga akhir masa hidupnya, Hayden adalah pebalap motor AS terakhir yang mampu meraih gelar juara dunia pada kelas premier.
Titel itu dia dapat pada ajang MotoGP 2006 dengan mengalahkan Valentino Rossi (Italia).
Sebelum Hayden, pebalap-pebalap Negeri Paman Sam yang tercatat sebagai juara dunia kelas premier ialah Kenny Roberts Sr, Freddie Spencer, Eddie Lawson, Wayne Rainey, Kevin Schwantz, dan Kenny Roberts Jr.
Editor | : | Delia Mustikasari |
Sumber | : | Berbagai sumber |
Komentar